780 Lampu Jalan Bertenaga Surya Dipasang Kementerian ESDM, Berikut Lokasinya

Rizky Fauzan/net MNC Portal
Lampu Jalan. (Foto: Okezone)

"Terima kasih kepada Kementerian ESDM cq Ditjen EBTKE yang telah merealisasikan dan mengaktualisasikan program PJU-TS di Kabupaten Lamongan dan Gresik ini, sehingga manfaatnya bisa dirasakan masyarakat sekarang. Wilayah yang sebelumnya gelap gulita sekarang terang, sehingga masyarakat lebih produktif dalam menjalani kesehariannya," ucapnya.

Dia juga menambahkan sebanyak 780 unit PJU-TS itu tersebar 425 unit di Lamongan dan 355 unit di Gresik.

"Program ini merupakan program berkelanjutan. Program ini bukan hanya penerangan, tetapi bagaimana Indonesia komit mengurangi emisi karbon. Emisi karbon ini sesuatu yang tidak terlihat, namun sangat mempengaruhi kesehatan manusia," ungkap Roro Esti.

Program pemerintah pusat dan legislatif ini, lanjutnya, hadir untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan dengan mengurangi emisi karbon menggunakan sumber energi ramah lingkungan. "Otomatis masyarakat lebih sehat dan umurnya lebih panjang," lanjutnya.

PJU-TS, yang merupakan program Kementerian ESDM dengan dukungan Komisi VII DPR dan pemerintah daerah, merupakan solusi efisiensi tenaga listrik untuk penerangan, yang fokus pada jalan perdesaan dan sulit dijangkau jaringan PLN.

Program ini juga menghemat mampu pengeluaran pemda dari pajak penerangan jalan.

Sejak 2015 hingga 2021, Kementerian ESDM telah memasang PJU-TS sebanyak 90.687 unit atau setara menerangi jalan sepanjang 4.534 km.

PJU-TS ini memiliki jaminan pemeliharaan selama satu tahun ditambah garansi sistem dua tahun, sehingga total tiga tahun jaminan perbaikan oleh penyedia.

Editor : Boby

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network