Mahasiswa KKN UBP Desa Mekarmaya Sosialisasi Pentingnya Digitalisasi ke Pelaku UMKM

Faizol Yuhri
Mahasiswa saat melakukan sosialisasi di hadapan para pelaku UMKM

KARAWANG, iNews.id - Belasan mahasiswa UBP (Universitas Buana Perjuangan) Karawang melakukan sosialisasi tentang pentingnya pemanfaatan digitalisasi sebagai sarana pemasaran kepada pelaku UMKM, Selasa (19/7).

Sosialisasi ini merupakan salah satu program dalam KKN Desa Mekarmaya UBP Karawang.

Ketua KKN Mekarmaya sekaligus ketua pelaksana kegiatan, Muhammad Adib El Hilla menuturkan, timnya didampingi dosen psikologi Puspa Rahayu Utami melakukan sosialisasi ke 20 UMKM di Desa Mekarmaya, Kecamatan Cilamaya Wetan, Karawang.

"Di era yang serba digital ini, kami turut mensosialisasikan pentingnya pelaku UMKM untuk memanfaatkan teknologi digital. Tujuannya adalah demi membantu pemasaran," katanya kepada wartawan.

Apa yang dilakukan mahasiswa UBP ini sejalan dengan pesan Rektor UBP Prof. Dr. H. Dedi Mulyadi, SE., MM saat melepas peserta KKN.

"Mahasiswa harus mampu mengubah pola pikir masyarakat di pedesaan, bukan hanya dalam bentuk pembangunan infrastruktur saja seperti pembuatan gapura atau papan nama jalan yang umumnya dilakukan mahasiswa KKN," kata profesor ilmu ekonomi itu saat melepas KKN beberapa hari yang lalu.

KKN UBP tahun ini mengambil tema "Inovasi dan Digitalisasi UMKM menuju Masyarakat Mandiri".

Editor : Faizol Yuhri

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network