Artikel ini akan membahas mengenai kuku. Kuku merupakan salah satu bagian pada tubuh kita yang terkadang sering dilupakan, padahal kuku seharusnya dirawat dengan baik.
Coba Anda tengok kuku-kuku jari Anda? Apakah kuat, mulus dan terlihat sehat? Atau justru terlihat tonjolan, penyok, dan ada warna atau bentuk yang tidak biasa?
Kuku yang sehat dan terawat, bukan hanya bisa didapat dari sering melakukan perawatan kuku seperti pedicure dan menicure. Tapi juga menghindari tindakan yang bisa merusak kuku itu sendiri.
Apa saja yang harus dihindari jika ingin kuku sehat terawat? Mengutip Mayoclinic, Selasa (14/6/2022) ini dia rangkuman singkatnya di bawah ini.
1. Menggigit: Sayangnya kebiasaan menggigit kuku dan kutikula jadi kebiasaan buruk banyak orang. Kebiasaan ini dapat merusak dasar kuku, dan bahkan membuat luka kecil di sepanjang kuku. Alhasil berpeluang membuat bakteri atau jamur masuk dan menyebabkan infeksi.
2. Mencabut hangnail: Alias mencabut sembarangan sepotong jaringan kulit di sekitar kuku. Terasa mengganggu? Jangan asal dicabut atau dirobek, tapi gunakan potong kuku dengan hati-hati.
3. Asal memilih produk perawatan kuku: Menggunakan produk perawatan kuku yang keras alias sangat kimiawi adalah hal yang sangat harus dihindari. Hindari juga pemakaian penghapus cat kuku. Saat menggunakan penghapus cat kuku, pilihlah yang mengandung formula bebas aseton.
4. Cuek: Cuek di sini maksudnya mengabaikan masalah yang ada pada kuku, padahal masalah kuku tersebut tidak hilang dengan sendirinya atau terkait dengan tanda dan gejala kondisi kesehatan lain. Jangan cuek, segera konsultasikan dengan dokter atau dokter kulit untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Editor : Frizky Wibisono
Artikel Terkait