get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

KAI Sediakan Program Mudik Gratis Bagi Pengguna Motor, Ini Sisa Kuotanya

Senin, 25 April 2022 | 14:40 WIB
header img
Para pemudik yang menggunakan kendaraan bermotor diharapkan dapat memanfaatkan program motis untuk mengantisipasi kemacetan. (Foto: Okezone/ist)

JAKARTA - Ada kabar baik bagi masyarakat yang hendak mudik pada lebaran 1443 H kali ini yakni, Kereta Api Indonesia menyediakan program angkutan motor gratis (motis) bagi para pemudik yang menggunakan motor. 

Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri berharap dengan memanfaatkan kuota Motis yang masih tersedia, masyarakat dapat melakukan perjalanan mudik dengan aman dan nyaman, serta selamat dari risiko kecelakaan roda dua. Guna menghindari penumpukan pemudik pada tanggal puncak penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2022.

“Per tanggal 24 April 2022, masih ada sekitar 7.013 kuota Motis yang tersedia dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik,” ujarnya, Senin (25/4/2022).

Zulfikri menyampaikan, ketersediaan kuota Motis ini didasari dari jumlah pendaftar program Motis yang sudah tercatat. Per tanggal 24 April 2022, pendaftar program Motis tercatat sebanyak 2267 orang.

“Dengan rincian kuota yang masih tersedia untuk keberangkatan awal dari Stasiun Jakarta Gudang sebesar 750 kuota untuk tanggal 26 April 2022; 604 kuota untuk tanggal 27 April 2022; 754 kuota untuk tanggal 28 April 2022; 569 kuota untuk tanggal 29 April 2022; dan 646 kuota untuk tanggal 30 April 2022,” tambahnya.

Sementara untuk arus balik dengan tujuan akhir Stasiun Jakarta Gudang masih tersedia sebanyak 861 kuota untuk tanggal 5 Mei 2022; 810 kuota untuk tanggal 6 Mei 2022; 775 kuota untuk tanggal 7 Mei 2022; 744 kuota untuk tanggal 8 Mei 2022; dan 745 kuota untuk tanggal 9 Mei 2022.

“Kuota yang masih tersedia ini mencakup lintas utara dan lintas selatan dengan 11 stasiun yang melayani angkutan Motis yaitu Stasiun Jakarta Gudang, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Purwokerto, Stasiun Kroya, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Lempuyangan, Stasiun Klaten, Stasiun Purwosari, Stasiun Tegal, Stasiun Pekalongan, dan Stasiun Semarang Tawang,” paparnya.

Dengan ketersediaan kuota Motis yang masih banyak, Zulfikri mengajak masyarakat agar segera mendaftarkan diri untuk melaksanakan mudik lebih cepat dengan memanfaatkan angkutan MOTIS ini.

“Terlebih terdapat 13.800 tempat duduk yang sudah disediakan khusus untuk peserta angkutan MOTIS dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang sudah kehabisan tiket reguler,” tandasnya.

Sebagai informasi, Adapun kuota kursi yang tersedia bagi peserta Motis mencakup kereta api relasi Pasar Senen - Semarang Tawang (pp), dan Pasar Senen - Purwosari (pp).

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut