KARAWANG, iNewskarawang.id - Aulia Azfar Mucharamsyah, pendiri Lataz Farm, kembali menunjukkan kebolehannya dengan merambah ke dunia kuliner melalui kedai baru yang bernama Crayfish Jonnn. Lokasinya yang strategis, tepat di samping kantor Pengadilan Agama Karawang, semakin memperkuat kehadirannya di pasar kuliner.
Setelah sebelumnya mencoba membuka kedai dengan konsep serupa namun tidak bertahan lama, Azfar kini siap untuk tampil kembali dengan pengalaman dan dukungan yang lebih kuat.
"Dulu, tahun 2021 kita hadir dengan nama Loken Grill, yang menyajikan lobster panggang. Kini, bukan hanya nama yang berubah, tetapi juga menu yang lebih lengkap,” ungkapnya.
Kedai baru ini menawarkan berbagai olahan lobster air tawar, yakni steam, rebus, goreng, dan panggang dengan berbagai varian rasa dengan menu utama lobster kentang (loken).
"Untuk sausnya, kami menyediakan black pepper, original, dan saus pedas. Saus ini bukan sembarang saus, kami menggunakan resep dari Singapura yang diolah dengan cita rasa asli Nusantara.” jelasnya.
Azfar menjelaskan bahwa alasan mengapa ia memilih kentang sebagai teman menu, bukan nasi, adalah untuk menghadirkan sensasi jajanan kaki lima dengan cita rasa restoran bintang lima. “Kami ingin menawarkan makanan yang prestisius,” tambahnya.
Dengan hampir 800 mitra Lataz Farm yang mendukung usahanya, Azfar berambisi untuk mengembangkan model franchise Crayfish Jonnn di seluruh Indonesia.
“Kami akan memberdayakan SDM dari mitra Lataz Farm. Selain itu, kami juga menjual lobster kiloan, jadi bagi yang ingin mukbang, bisa memesan mulai dari 100 gram hingga 1 kg,” jelasnya.
Harga menu Loken ini sangat terjangkau, mulai dari Rp 25.000 hingga Rp 35.000. Untuk paket loken mukbang, harga berkisar antara Rp 130.000 hingga Rp 250.000.
"Pelanggan dapat melakukan pemesanan melalui akun media sosial atau langsung datang ke kedai," katanya.
Azfar juga memberikan pesan semangat bagi para pembudidaya lobster baru. “Jangan pantang menyerah. Jika bingung mengembangkan budidaya, bisa bergabung dengan Lataz Farm,” ujarnya.
Dengan langkah baru ini, Azfar tidak hanya mengukuhkan posisinya dalam industri budidaya lobster, tetapi juga menciptakan peluang baru di dunia kuliner, siap memanjakan pecinta lobster dengan hidangan yang lezat dan terjangkau.
Editor : Frizky Wibisono