Karawang,iNews.id - Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Khoirot yang berlokasi di Desa Manggungjaya, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang, Selasa,(22/2/2022).
Kedatangan pria yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut, untuk memberi bantuan kepada pemilik Ponpes Miftahul Khoirot dan mengucapkan belasungkawa atas kejadian kebakaran yang menyebabkan meninggalnya 8 Santri.
"Kita doakan agar semua arwah anak-anak kita diterima oleh Allah SWT, menjadi manusia yang mulia, menjadi peringan timbangan amal untuk kedua orangtua yang ditinggalkan, serta doa untuk orangtua yang ditinggalkan semoga kedua orangtuanya mendapatkan pahala yang berlimpah, diberi kesabaran dan semoga diberi kemudahan dalam urusannya di dunia dan di akhirat. Aamiin,"ujarnya.
Selain memberikan bantuan dan ucapan bela sungkawa, bersama pemilik Pondok Pesantren Miftahul Khoirot, Cak Imin, sapaan karibnya, juga menyusuri lokasi kebakaran untuk melihat kondisi bangunan yang terbakar.
Tidak ingin kejadian ini terulang kembali, Melalui Undang-undang Ponpres dan Peraturan Presiden (Perpres) tentang pesantren, Ia berharap Pemerintah memberikan perhatian yang sangat serius terhadap Pesantren.
"Mengalami keterbatasan fasilitas sarana dan prasarana, kedepannnya saya berharap pemeritah lakukan evaluasi fasilitas setiap Pondok Pesantren terutama dalam standar evakuasi dan standar kesiapan jika terjadi bencana ataupun musibah,"pungkasnya.
Editor : Frizky Wibisono