get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Berikut 5 Penyebab Bayern Munich Kalah 0-3 dari Manchester City di Perempatfinal Liga Champions 2022

Rabu, 12 April 2023 | 17:53 WIB
header img
5 Penyebab Bayern Munich Kalah 0-3 dari Manchester City di Perempatfinal Liga Champions 2022-2023. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Dalam artikel ini dapat anda ketahui terdapat 5 
penyebab Bayern Munich kalah 0-3 dari Manchester City di leg pertama perempatfinal Liga Champions 2022-2023. Ya, Bayern secara mengejutkan kalah telak tiga gol tanpa balas di kandang Man City, yakni di Stadion Etihad pada Rabu (12/4/2023) dini hari WIB.

Kekalahan Bayern sudah terlihat sejak babak pertama, di mana Man City dapat unggul berkat gol Rodri pada menit 27. Lalu di babak kedua Bayern benar-benar hancur karena Man City menambah dua golnya lewat Bernardo Silva di menit 70 dan Erling Haaland di menit ke-76.

Lantas apa yang menyebabkan tim sebesar Bayern mampu diacak-acak Man City?

Berikut 5 Penyebab Bayern Munich Kalah 0-3 dari Manchester City di Perempatfinal Liga Champions 2022-2023:

5. Erling Haaland Tampil Menggila

Dua gol Man City tercipta berkat penampilan apik Haaland, terutama di babak kedua. Sebab dua gol tersebut berawal dari aksi mantan pemain Borussia Dortmund.

Seperti pada gol kedua Man City di menit 70, semuanya berawal dari umpan Haaland yang dapat dengan mudah disambul oleh Bernardo Silva. Lalu gol ketiga Man City pun dicetak langsung oleh Haaland yang dapat menyamber bola umpan dari John Stones.

Kegagalan bek Bayern mengantisipasi Haaland membuat tim tersebut pun kalah.

4. Bek Bayern Banyak Lakukan Kesalahan

Dayot Upamecano dan Matthijs de Ligt banyak melalukan kesalahan di laga Man City vs Bayern. Bahkan gol Bernardo Silva sejatinya berawal dari kesalahan Upamecano yang kehilangan bola di area sendiri.

Beruntung, Bayern memiliki Yann Sommer, sebab ia tampil apik di bawah mistar gawang. Sommer melakukan enam penyelamatan penting gara-gara buruknya pertahanan Bayern. Jika tanpa Sommer, mungkin Bayern bisa kalah lebih dari tiga gol.

3. Bayern Munich Tak Tampil dengan Percaya Diri

Permainan Bayern Munich benar-benar berantakan saat melawan Man City. Menurut pelatih Bayern, Thomas Tuchel, timnya seperti itu karena terlihat tidak percaya diri.

“Menurut saya para pemain kami kurang percaya diri dan bermain kurang baik. Tentnya, hasil itu pahit bagi kami,” ungkap Tuchel, melansir dari BBC.

2. Kesulitan Mengantispasi Umpan Silang Man City

Tak hanya pemain bertahan saja, seluruh pemain Bayern memang layak disalahkan atas kekalahan 0-3 dari Man City. Pasalnya Bayern membiarkan Man City bermain dengan strategi mereka.

Man City banyak melakukan umpan silang yang membuat dua gol tercipta di babak kedua. Bayern sayangnya tak berusaha untuk mengantisipasi hal tersebut.

1. Efek Thomas Tuchel

Tuchel yang baru menangani Bayern Munich tampak seperti kebingungan ketika melawan Man City. Strategi permainan timnya bisa dikatakan gagal total.

Keputusannya melakukan pergantian pemain pun dipertanyakan. Sebab ketika di awal babak kedua ia tak memasukkan pemain baru, padahal Bayern main buruk di babak pertama dan sedang tertinggal 0-1.

Lalu ketika tertinggal 0-2 pun Tuchel tak memasukkan pemain baru. Baru ketika Bayern sudah tertinggal 0-3, Tuchel memainkan tiga pemain di menit 80-an.

Tentunya ketiga pemain baru itu kesulitan memberikan dampak karena minimnya waktu bermain yang diberikan Tuchel.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut