3. Ruangan kantor berantakan
Anda bisa lihat juga ruangan kantor yang sangat berantakan. Beberapa dokumen dibiarkan bertebaran di lantai yang kotor. Benar-benar seperti sudah ditinggal sejak lama.
4. Kartu nama pemilik Menara Saidah
Si perekam ternyata berhasil menemukan kartu nama dari pemilik Menara Saidah. Di sana tertulis nama 'Ny Hj Saidah Abubakar'. Menurut
beberapa sumber, Saidah Abubakar telah meninggal beberapa tahun yang lalu.
5. Patung ala Yunani
Menara Saidah terkenal dengan arsitektur khas Yunani. Mulai dari bagian depan gedung, tulisan nama gedung, hingga bagian dalam gedung.
Patung Julius Cesar pun terpajang di dalam bangunan. Lengkap dengan singa yang berada dekat dari patung Kaisar Romawi tersebut.
6. Dekorasi ala Yunani
Suasana khas Yunani semakin terasa dari atap bangunan yang dibuat gambar awan. Pilar khas Yunani pun terlihat di sini. Di bagian ini, anda bisa lihat ada beberapa orang yang ter-capture kamera.
Editor : Frizky Wibisono