get app
inews
Aa Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Soal Keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20, Presiden Jokowi Sepakat dengan Dubes Palestina 

Selasa, 28 Maret 2023 | 21:19 WIB
header img
Presiden Jokowi (tangkapan layar Youtube Setpres)

JAKARTA, iNewskarawang.id - Terkait polemik keikutsertaan timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia,  Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan sependapat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun, untuk tidak mencampurkan urusan olahraga dengan politik. 

Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (28/3/2023) mengungkapkan, dalam urusan Piala Dunia U20 ini, kita sependapat dengan duta besar Palestina untuk Indonesia bahwa FIFA memiliki aturan yang harus ditaati anggotanya. "Jadi jangan mencampur adukan urusan olahraga dengan politik," tandasnya. 

Presiden Jokowi menjamin keikutsertaan timnas Israel dalam Piala Dunia U-20. Ia menegaskan, hal ini tidak ada kaitannya dengan konsistensi politik luar negeri Indonesia terhadap Palestina.

"Saya menjamin keikutsertaan Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri kita terhadap Palestina. Karena dukungan kita kepada Palestina selalu kokoh dan kuat," ujar Kepala Negara. 

Sementara itu, Presiden Jokowi menyatakan, pemerintah dan PSSI masih terus berusaha terhadap FIFA agar ditemukan solusi terbaik usai banyaknya penolakan-penolakan.

"Saat ini FIFA juga telah mengetahui adanya penolakan-penolakan terhadap keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20. Tapi, kita baik pemerintah maupun PSSI masih terus berusaha agar ada solusi terbaik," kata Jokowi.

Sebagaimana diketahui, FIFA telah membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023 menyusul penolakan dari Gubernur Bali, I Wayan Koster terkait kedatangan Timnas Israel U-20. Undian Piala Dunia U-20 2023 itu sedianya akan dilangsungkan di Bali pada 31 Maret 2023.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut