get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Meski Ferran Torres  Gagal Eksekusi Penalti, Barcelona Tetap Tuai Kemenangan Lawan Valencia

Senin, 06 Maret 2023 | 20:13 WIB
header img
Ferran Torres  Gagal Eksekusi Penalti (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Pada laga Barcelona vs Valencia, Ferran Torres gagal eksekusi penalti. Namun dia dapat pembelaan dari Xavi Hernandez.

Xavi Hernandez mengatakan sebenarnya penunjukkan Ferran Torres jadi algojo penalti sudah direncanakan dalam latihan, sebelum Barcelona bersua Valencia.

Menurutnya,  ia menyayangkan Ferran Torres yang mendapat penalti di menit ke-55 gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Akan tetapi, Xavi Hernandez tak ambil pusing soal itu. Sebab, Barcelona tetap menuai kemenangan.

"Ada aturan dalam adu penalti yang kami komunikasikan kepada para pemain,” ucap Xavi Hernandez dilansir dari Footballl Espana, Senin (6/3/2023).

“Ferran berada di urutan teratas. Staf memutuskan dan para pemain tahu itu,” timpalnya melanjutkan.

Kegagalan Ferran Torres itu sempat memicu kekecewaan salah satu pemain Barcelona lainnya, yaitu Ansu Fati. Akan tetapi, Xavi Hernandez berharap rasa kecewa Ansu Fati tak berlebihan, sebab pada akhirnya Barcelona sukses mengamankan poin di kandang sendiri.

Untuk diketahui kembali, Barcelona bersua Valencia di Camp Nou pada lanjutan Liga Spanyol 2022-2023, Minggu, 5 Maret 2023 malam WIB. Di laga itu, Barcelona berhasil menang 1-0 via gol Raphinha pada menit ke-35.

Hasil itu jelas jadi hal berharga bagi Barcelona. Pasalnya, Blaugrana (julukan Barcelona) kini kian kukuh di puncak klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Sejauh ini, Barcelona sudah mengemas 62 poin dari 24 laga. Mereka unggul sembilan angka dari Real Madrid, yang baru saja menuai hasil imbang 0-0 kontra Real Betis.

Sementara itu, Barcelona akan kembali melakoni laga Liga Spanyol 2022-2023 kontra Athletic Bilbao. Pertandingan itu akan tersaji pada Senin, 13 Maret 2023, sebelum bersua Real Madrid pada 20 Maret mendatang.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut