get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

5 Kelebihan Tersembunyi yang Jarang Disadari Para Introvert

Sabtu, 04 Maret 2023 | 09:37 WIB
header img
Introvert (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Menjadi seorang introvert terkadang dinilai menyedihkan atau mungkin kesepian oleh orang-orang. Introvert memang senang menyendiri dan cenderung jarang memiliki teman. Namun, seorang introvert memiliki keunikannya sendiri.

Jika Anda memiliki kepribadian yang introvert, tidak perlu berkecil hati. Justru Anda harus bangga karena ternyata ada kekuatan tersembunyi yang mungkin tidak Anda sadari dibalik sifat ini. Dilansir dari ReadersDigest, Senin (1/10/2018), berikut adalah beberapa kekuatan tersendiri para introvert yang jarang diketahui.

Pemecah masalah

Jika Anda berpikir bahwa orang introvert adalah orang yang aneh dan pendiam, Anda salah. Orang dengan sifat introvert cenderung memiliki jawaban atau cara untuk menyelesaikan masalah dengan baik. Jadi jika Anda menanyakan jalan keluar untuk masalah Anda pada orang introvert, mereka akan memberikan Anda solusi terbaik untuk menyelesaikannya.

Penulis yang baik

Karena introvert cenderung menyendiri dan pendiam, banyak diantara orang-orang introvert yang merasa nyaman untuk mengekspresikan diri mereka melalui tulisan. Orang-orang introvert dapat menuangkan ide-ide mereka ke dalam tulisannya.

Pendengar yang baik

Karena orang introvert adalah pribadi yang tenang, maka para introvert adalah pendengar yang baik. Mereka cenderung hati-hati dalam menerima informasi dan hanya mencernanya juga menawarkan jawaban yang bijaksana. Bahkan sebuah studi dari Harvard Business School menemukan bahwa introvert dapat menjadi pemimpin yang lebih baik daripada ekstrovert karena cenderung mendengarkan dan memproses ide-ide tim dengan baik.

Pemikir kreatif

Penelitian oleh psikolog Mihaly Csikszentmihalyi dan Gregory Feist telah menemukan bahwa orang yang paling kreatif adalah orang-orang yang memiliki sifat introvert. Karena introvert cenderung tidak banyak bicara dan menyendiri, maka dari itu mereka dapat menemukan pemikiran-pemikiran yang kreatif.

Teman yang baik

Orang-orang introvert adalah orang yang sangat setia, penuh perhatian, dan juga dapat dipercaya. Maka dari itu, introvert merupakan tipe teman yang baik. Introvert lebih menyukai lingkup yang kecil, jadi mereka juga cenderung memilih-milih dalam berteman. Jika Anda salah satu teman dari orang yang memiliki sifat introvert, Anda bisa dibilang beruntung. Karena, tidak semua orang bisa berteman akrab dengan para introvert.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut