Logo Network
Network

5 Bahan Alami yang Terbukti Ampuh Mencerahkan Miss V dan  Warna Puting Gelap usai Melahirkan

Dinno Baskoro , Okezone
.
Senin, 26 Desember 2022 | 17:41 WIB
5 Bahan Alami yang Terbukti Ampuh Mencerahkan Miss V dan  Warna Puting Gelap usai Melahirkan
5 Bahan Alami yang Ampuh Cerahkan Miss V dan Puting Gelap Usai Melahirkan (Foto : ilustrasi)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Tahukah Anda, tubuh wanita yang usai melahirkan mengalami banyak perubahan. Salah satunya seperti melasma, kondisi tersebut bisa terjadi karena adanya perubahan hormon selama masa kehamilan, hingga berujung pada peningkatan pigmentasi kulit. 

Lantas, apa yang terjadi? Warna kulit di area sensitif seperti puting, bibir, ketiak, selangkangan, bahkan Miss V cenderung gelap. 

Hal itu bisa sangat mengganggu tingkat kepercayaan diri para Ibu. Namun apakah melasma bisa diatasi? Jawabannya adalah ya! 

Meski bisa dengan skincare yang banyak tersedia di pasaran. Namun semua itu pasti mengandung bahan kimia yang dapat membahayakan si kecil karena Anda masih dalam fase menyusui. 

Untuk itu. tak ada salahnya jika mencoba bahan-bahan natural yang lebih aman. Apa saja?

Berikut pemaparan selengkapnya, sebagaimana dikutip Theasianparent, Kamis (19/7/2018). 

1. Perasan air jeruk nipis 

Air jeruk nipis dikenal sangat efektif sebagai pencerah alami. Caranya, peras setengah buah jeruk nipis, campur dengan yogurt hingga jadi pasta. Oles tipis ke bagian yang menghitam dan biarkan beberapa menit. Bilas dengan air hangat dan lakukan rutin. 

2. Pepaya 

Kandungan bahan alami pada pepaya berkhasiat untuk membuang sel kulit mati dan meremajakan kulit Anda. Campur 2 sdm pepaya yang sudah dihaluskan dengan 1 sdm madu dan lidah buaya yang sudah dihaluskan. Oles ke bagian tubuh berpigmen gelap. Diamkan hingga meresap seperti penggunaan masker wajah. Hasilnya bisa terlihat dalam 2-3 kali pemakaian. 

3. Gel lidah buaya 

Gel lidah buaya diketahui dapat membantu meringankan bintik-bintik gelap. Gunakanlah seperti menerapkan body lotion, tetapi hanya di tempat yang gelap. 

4. Kombinasi bahan alami lain untuk pencerah kulit 

Beberapa kombinasi bahan alami lain punya khasiat yang sama, namun harus rutin dan berkala agar hasilnya efektif. Berikut pemaparannya: 

- Kombinasi jus tomat, mentimun dan susu 

- Almond dan madu untuk pemutih alami yang baik juga 

- Potong kentang dalam setengah atau seperempat dan gosokkan pada kulit Anda yang gelap 

- Baking soda dan air lemon 

5. Banyak minum air putih 

Selain perawatan kulit dari luar, untuk mengatasi kulit gelap usai melahirkan, para Ibu juga harus memerhatikan asupan air yang dikonsumsi. 

Seperti diketahui, air dapat membantu membuang racun dari tubuh dan menghidrasi tubuh terutama pada fase menyusui. Menyusui sebenarnya membantu menjaga kulit Anda bersinar.

Ini terbukti secara ilmiah! Jadi perbanyak konsumsi makanan sehat dan bergizi, dan Anda akan memiliki kulit kilau alami, luar dan dalam. 

Editor : Boby

Follow Berita iNews Karawang di Google News

Bagikan Artikel Ini