get app
inews
Aa Text
Read Next : Raja Charles III Menderita Kanker, Akan Mundur Sementara dari Tugas Publik

Raja Charles Rayakan Natal Pertama Tanpa Ratu Elizabeth, Tak Undang Pangeran Harry dan Andrew

Minggu, 25 Desember 2022 | 13:26 WIB
header img
Foto: Reuters

"Mengikuti jejak kakeknya George VI dan kakek buyutnya George V, Raja Charles akan memenuhi rumah Sandringham dengan sebanyak mungkin anggota keluarga yang dapat ditampungnya dan semuanya akan dilakukan dengan standar tinggi yang rapi."

Selain keluarga dekatnya, Ingrid yakin akan ada banyak tamu yang diundang ke Sandringham - termasuk beberapa orang yang akan pergi ke Sandringham untuk pertama kalinya.

"Putri baptisnya Lady Sarah Chatto akan berada di sana bersama suami dan anak-anaknya seperti saudara laki-lakinya Lord Snowdon yang memiliki peran yang semakin berpengaruh di istana Charles,” jelas Seward.

Dia mengatakan bahwa Sandringham, meski terlihat besar, akomodasinya tergolong sempit menurut standar Kerajaan sehingga beberapa anggota keluarga mungkin akan ditempatkan di Anmer Hall, yang merupakan bagian dari Sandringam estate.

"Tahun ini ada tambahan elemen putri Camilla, Laura dan menantu laki-laki Harry Lopez dan ketiga anak mereka sebagai bagian dari pesta rumah.

Acara di Sandringham diperkirakan berlangsung sejak Malam Natal dengan tradisi membuka hadiah, sementara pada Hari Natal anggota keluarga Kerjaan akan pergi ke gereja, makan hidangan Natal dan mendengarkan pidato Natal pertama Raja Charles yang disiarkan di televisi.

Natal di Sandringham mengikuti jeda, karena pandemi Covid, mendiang Ratu menghabiskan masa perayaan di Kastil Windsor selama dua tahun berturut-turut

Rumah Sandringham telah menjadi rumah pribadi empat generasi raja Inggris selama lebih dari 160 tahun dan sekarang menjadi milik Raja. Almarhum Ratu merayakan malam Platinum Jubilee-nya di sana hanya tujuh bulan sebelum kematiannya.

Itu dibeli pada 1862 oleh Pangeran Wales saat itu, yang kemudian menjadi Raja Edward VII, sebagai retret pedesaan pribadi

Rumah itu dibangun kembali pada 1870 untuk memastikannya cukup besar untuk keluarganya yang sedang tumbuh.

George V, kakek Ratu, menggambarkan rumah itu sebagai "Sandringham tua tersayang, tempat yang paling saya cintai daripada tempat lain di dunia".

Sementara, George VI, ayah Ratu, menulis: "Saya selalu sangat bahagia di sini dan saya menyukai tempat ini."

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut