JAKARTA, iNewsKarawang.id - Doa Sebelum bekerja dan berdoa meminta kelancaran keberkahan saat melalukan pekerja. Supaya rezeki yang diraih dalam bekerja tersebut halal dan memberikan manfaat untuk orang.
Dikutip dari laman Rumaysho, dai muda yang berasal dari Yogyakarta Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal M.Sc yang menjelaskan doa dalam memberikan kelancaran dan keberkahan bekerja. Simak bacaan berikut:
Pertama, setiap Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wassallam melakukan Sholat Subuh, setelah salam, beliau membaca doa berikut ini:
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلًا مُتَقَبَّلًا
Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.
Artinya: "Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rezeki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik)." (HR Ibnu Majah Nomor 925 dan Ahmad 6: 305, 322. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih)
Editor : Faizol Yuhri