get app
inews
Aa Read Next : Francesco Bagnaia Ingin Tebus Kesalahan di MotoGP Italia 2022, Setelah Gagal di MotoGP Prancis 2022

Usai Enea Bastianini Menang di Aragon, Ducati Resmi Jadi Juara Dunia Konstruktor MotoGP 2022

Senin, 19 September 2022 | 19:21 WIB
header img
Enea Bastianini memenangkan balapan MotoGP Aragon 2022. (Foto: Reuters)

ALCANIZ, iNewsKarawang.id - Setelah pembalap Tim Gresini Racing, Enea Bastianini memenangkan balapan MotoGP Aragon 2022, Tim pabrikan Ducati resmi menjadi juara dunia tim konstruktor MotoGP2022

Para pembalap Ducati memang tampil perkasa. Mereka mengantar tiga pembalapnya mengunci tiga posisi teratas ketika start. Balapan berlangsung di Sirkuit Aragon, pada Minggu (18/8/2022) malam WIB, 

Pada akhirnya, Enea Bastianini yang menjadi pemenang dengan motor Ducati. Sementara di posisi kedua ditempati oleh tim pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia. Lalu posisi ketiga baru ditempati non Ducati, yakni Aprilia yang dikendarai Aleix Espargaro.

Berkat hasil itu, kini Ducati telah mengunci gelar konstruktor MotoGP 2022. Ducati mantap berada di puncak dengan 346 poin. Mereka unggul 129 angka atas pesaing terdekatnya, Aprilia, yang naik ke peringkat kedua.

Dengan lima balapan tersisa dan 125 poin maksimal yang bisa diraih Aprilia atau konstruktor lain, maka Ducati jelas tak bisa terkejar. Pabrikan asal Borgo Panigale itu pun menjadi juara dunia konstruktor di Aragon.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut