JAKARTA, iNewsKarawang.id - Seperti diketahui, bulu tangkis Malaysia dan Indonesia memiliki rivalitas yang sengit.
Akan tetapi di balik persaingan ketat, ada sejumlah nama pelatih mentereng asal Tanah Air yang ternyata berkarier di Malaysia. Meski begitu, kehangatan keluarga di Tanah Air, membuat para pelatih ak kuasa menahan rindu.
Akhirnya, beberapa pelatih di bawah BAM, memutuskan untuk meninggalkan bulu tangkis di Malaysia. Para pelatih pun punya alasan pribadi, mengapa mereka meninggalkan BAM. Mulai dari ingin membangun karier di dalam negeri, hingga alasan keluarga. Lantas, siapa saja pelatih Indonesia yang dimaksud?
Berikut 3 pelatih Indonesia yang berbondong-bondong hengkang dari Federasi Bulu Tangkis Malaysia
Di urutan pertama ada Flandy Limpele. Legenda bulu tangkis Tanah Air ini diketahui sudah menghabiskan dua tahun bekerja untuk BAM. Akan tetapi pada akhir Maret 2022 silam, pria 48 tahun ini memilih untuk kembali ke Tanah Air.
Alhasil, Federasi Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) pun menawarkan Flandy Limpele untuk menjadi pelatih di Indonesia. Ia pun menerima dengan senang hati. PBSI pun resmi menunjuk Flandy Limpele menjadi pelatih ganda campuran Indonesia.
Editor : Boby