Hary Tanoesoedibjo Beri Pesan Khusus untuk Pebulu Tangkis, Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022
Pertama, Hary menekankan para atlet bisa memiliki skill dan kemampuan yang baik secara teknis. Meski begitu, itu bukan faktor kunci untuk memenangkan pertandingan.
"Kemampuan secara teknis (skill) memang mutlak harus dimiliki. Tetapi, itu tidak cukup, karena ini kompetisi yang memerlukan kerja keras," papar Hary, dalam sambutannya, Senin (30/5/2022).
Selain itu, lanjut Hary, ada juga faktor stamina yang harus dipenuhi oleh para atlet. Sebab, stamina ini juga dianggap penting untuk bisa bermain apik hingga akhir pertandingan.
"Kemudian yang kedua, jaga stamina. Untuk menjaga stamina itu, ada dua hal yang harus dilakukan. Jaga dietnya, karena berat badan itu mempengaruhi. Jaga tidur dan pola makannya," kata Hary.
"Jadi menjaga stamina itu penting, jangan sampai saat bertanding energi kita menurun," jelas Hary.
Acara konferensi pers jelang Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 di iNews Tower sendiri dihadiri sederet pebulu tangkis bintang Indonesia. Ada salah satu pasangan ganda putra andalan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, hingga pebulu tangkis muda Indonesia, Bilqis Prasista.
Editor : Boby
Artikel Terkait