Prabowo Bertemu Aktor asal Amerika Serikat Steven Seagle, Begini Ceritanya!

Raka Dwi Novianto/Boby
Prabowo bertemu aktor Steven Seagal di hotel Jakarta (foto: dok ist)

JAKARTA, iNewsKaraawang. id-Tepatnya di salah satu hotel di Jakarta, Presiden RI Prabowo Subianto bertemu dengan aktor asal Amerika Serikat, Steven Seagal pada Senin (13/1/2025). 

Momen pertemuan Prabowo dengan Steven tersebut diketahui dari unggahan akun Instagram bernama @2.prabowo.

Kemudian dalam pertemuan itu, Prabowo nampak mengenakan kemeja safari berwarna coklat dengan celana  hitam. Terlihat juga Wakil Menteri Komunikasi dan Digital, Angga Raka Prabowo menemani Kepala Negara RI. Sedangkan Steven Seagal terlihat mengenakan atasan dan celana berwarna hitam dan menggunakan kalung dilehernya.

"Pertemuan Prabowo dengan Steven terjadi secara tidak sengaja,"ungkap Angga Raka saat dikonfirmasi.

Angga menceritakan bahwa dirinya sehabis makan siang dengan Prabowo tidak sengaja bertemu Steven saat keluar lift.

"Saya abis lunch meeting sama Bapak (Prabowo) di sebuah hotel di Jakarta. Terus keluar lift , lift sebelah ada Stevan Seagal, ketika keluar saling sapa, ternyata saya juga baru tahu," kata Angga kepada wartawan, Selasa (14/1/2025).

Angga mengungkapkan, bahwa Prabowo dan Steven sudah saling kenal selama kurang lebih 35 tahun. Menurutnya, saat Prabowo masih di Kopassus, Steven juga masih melatih bela diri.

"Mereka saling kenal 35 tahun lalu. Mungkin saat pak PS di Kopassus. Steven juga melatih beladiri kalau gak salah," pungkasnya.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network