Perumdam Tirta Tarum Sigap Atasi Kebocoran Pipa Induk Penyaluran Air Bersih

Iqbal Maulana Bachtiar
Pipa induk penyaluran air bersih milik Perumdam Tirta Tarum terjadi kebocoran. (Foto: iNews Karawang/Iqbal Maulana Bahtiar).

Karawang, iNews.id - Diduga karena faktor alam, pipa induk penyaluran air bersih milik Perumdam Tirta Tarum Karawang yang terletak di Wilayah Kecamatan Telukjambe, kembali bocor, Senin, (28/2/2022). Hal tersebut disampaikan oleh Humas Perumdam Tirta Tarum Kabupaten Karawang, Ali Sadikin saat ditemui di kantor Perumdam Tirta Tarum Kabupaten Karawang. Selasa,(1/3/2022) 

"Ini kejadian kali kedua, yang sebelumnya pada tiga minggu lalu terjadi juga kebocoran dikarenakan pipa yang longsor. Namun setelah kita benahi, karena pipanya sudah tidak kuat menahan lagi akhirnya pipa tersebut bocor kembali,"ujarnya 

Dalam penangananya, mengenai pipa bocor tersebut rencananya akan dilakukan relokasi jalur pipa. Mengingat pipa tersebut merupakan pipa induk yang terhubung langsung dari tempat produksi ke konsumen dan harus segera dilakukan tindakan. 

"Dengan banyak pertimbangan, jika setelah dibenahi masih bocor juga, kita buat jalur pipa baru. Tapi untuk sementara waktu, sambil menunggu relokasi, kita masih menggunakan jalur pipa yang lama," Ujarnya. 

Selain itu, Ia juga mengatakan suplai air bersih di wilayah tersebut sempat dihentikan selama proses perbaikan. 

"Untuk kejadian yang pertama itu sekitar tiga hari dan untuk yang kedua itu sekitar sehari, tapi selama proses pembenahan itu kita kerahkan truck tangki air untuk mensuplai kebutuhan air bersih 12.000 pelanggan kita agar mereka tidak kekurangan air bersih selama proses perbaikan tersebut,"katanya. 

Kedepannya, setelah dilakukan relokasi pipa tersebut diharapkan tidak terjadi lagi kebocoran pada pipa, karena itu sangat berpengaruh terhadap pelayanan Perumdam Tirta Tarum Kabupaten Karawang itu sendiri. 

"Semoga rencana relokasi pipa tersebut berjalan lancar dan tidak terjadi lagi kebocoran, mengingat kebutuhan air bersih itu sangat penting bagi masyarakat. Dan untuk kedepannya kita akan terus berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan kami, "pungkasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network