JAKARTA, iNewsKarawang.id – Soal rumor duel Timnas Indonesia vs Rusia dalam laga uji coba, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo angkat buka suara.Dito pun membenarkan adanya permintaan dari Duta Besar (Dubes) Rusia untuk menggelar laga persahabatan itu.
Dito mengatakan akan menyampaikan permintaan Dubes Rusia itu kepada perwakilan Federasi Sepakbola Indonesia (PSSI) dan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu). Dengan begitu, sekarang tinggal menunggu kepastian soal laga persahabatan itu.
“Iya, itu waktu itu Dubes Rusia menemui saya dan mereka mem-propose apakah mungkin dilakukannya pertandingan-pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia dan juga Timnas Rusia,” ujar Dito kepada awak media di Kantor Kemenpora, Jakarta, pada Selasa (23/5/2023).
“Saya juga harus mengoordinasikan dulu kepada PSSI dan juga Kemenlu,” jelas Menteri berusia 32 tahun itu.
Sejatinya, Timnas Indonesia sudah diagendakan melawan sejumlah tim kuat dalam laga uji coba pada FIFA Matchday Juni 2023. Pertama, ada Timnas Palestina yang akan dihadapi skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- pada Palestina (14 Juni 2023).
Kemudian, teranyar Federasi Sepkabola Argentina (AFA) mengonfirmasi akan melawan Timnas Indonesia juga di FIFA Matchday Juni 2023. Laga itu akan digelar di Jakarta pada 19 Juni 2023.
Timnas Indonesia pun berpeluang menambah lawannya dalam laga uji coba. Sebab, adanya permintaan melawan Timnas Rusia.
Pertandingan uji coba sendiri memang sangat bagus untuk perkembangan Timnas Indonesia. Apalagi, saat skuad asuhan Shin Tae-yong itu tengah melakukan persiapan menjelang tampil di ajang Piala Asia 2024.
Editor : Frizky Wibisono
Artikel Terkait