BMKG Imbau Pemudik yang Gunakan Transportasi Laut untuk Waspadai Potensi Gelombang Tinggi

Dimas Choirul/Erwin
Kepala BMKG Dwikorita Karnawati (Foto: Dok Okezone)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Bagi para pemudik yang menggunakan transportasi laut untuk berhati-hati dan waspada. Hal itu diimbau oleh Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati.

Pasalnya, BMKG memprakirakan adanya potensi gelombang tinggi hingga 6 meter terjadi di sejumlah wilayah perairan Indonesia selama periode lebaran 2023.

"Imbauan ini juga berlaku untuk nelayan, penyedia jasa transportasi, operator transportasi laut, pelaku wisata bahari, dan masyarakat yang tinggal maupun beraktivitas di wilayah pesisir," ungkap Dwikorita di Jakarta, Senin (17/4/2023).

Dwikorita mengatakan, Prediksi kondisi tinggi gelombang periode lebaran 2023 untuk wilayah umumnya berkisar 0.5 - 1.0 meter, namun perlu diwaspadai beberapa daerah terdapat gelombang tinggi mencapai 2.5 - 4.0 m diwilayah Pesisir Barat Sumatera, Samudra Hindia Barat Aceh hingga Nias, Selat Sunda bagian Selatan, Pesisir Selatan Bali hingga Sumba, dan Samudra Hindia Selatan Bali Hingga Sumba.

"Gelombang dengan ketinggian 4.0 - 6.0 m terpantau diwilayah Pesisir Barat Enggano hingga Lampung, Pesisir Selatan Jawa, Samudra Hindia Selatan Enggano hingga Lampung dan Samudra Hindia Selatan Jawa," paparnya.

Editor : Boby

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network