Siapa Saja 5 Negara Asia yang Ranking FIFA-nya Segera Dilewati Timnas Indonesia ?

Ramdani Bur/Boby
Berikut 5 negara Asia yang ranking FIFA-nya segera dilewati Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Dalam ranking FIFA terbaru yang dikeluarkan pada 6 April 2023, Timnas Indonesia menempati peringkat 149 dunia dengan 1,046.14 poin.

Namun jika ukurannya di Asia, Timnas Indonesia kini menempati peringkat 28 Asia. Timnas Indonesia dalam trek tepat untuk menanjak dan setidaknya menggeser sejumlah negara Asia yang ada di atasnya. Siapa saja?

Berikut 5 negara Asia yang ranking FIFA-nya segera dilewati Timnas Indonesia:

5. Hong Kong (147 Dunia - 1,057.03 Poin)

Hong Kong hanya unggul dua anak tangga dari Timnas Indonesia. Skuad Garuda berpotensi menggeser Hong Kong di FIFA Matchday Juni atau September 2023, mengingat dalam beberapa laga terakhir, tim asal Asia Timur ini kerap mendapatkan hasil minor (berbanding terbalik dengan Timnas Indonesia).

Ambil contoh di FIFA Matchday Maret 2023. Meski dihadapkan dua tim Asia Tenggara, Hong Kong gagal menang. Hong Kong tercatat kalah 0-2 Malaysia dan ditahan Singapura 1-1.

4. Kuwait (143 Dunia - 1,071.92 Poin)

Kuwait pernah dikalahkan Timnas Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Parahnya lagi, Kuwait dikalahkan Timnas Indonesia di kandang sendiri dengan skor 1-2.

Namun, setelah berganti pelatih, performa Kuwait pelan-pelan membaik dengan menang 1-0 atas Uni Emirat Arab, bermain 1-1 kontra Bahrain serta menumbangkan Filipina (2-0) dan Tajikistan (2-1). Meski begitu, bukan berarti Timnas Indonesia tak bisa mengejar ranking FIFA Kuwait

Editor : Boby

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network