Yuk Simak Perbedaan Manfaat Mandi Air Hangat di Pagi dan Malam Hari

Muhammad Sukardi , Okezone
Ilustrasi. (Foto: Okezone)

Manfaat mandi air hangat pagi hari

"Saat Anda bangun tidur dan kena air hangat, suhu tubuh akan meningkat dan ini membuat pembuluh darah melebar. Karena hal itu, aliran darah jadi lebih lancar dan memungkinkan Anda menjalani hidup lebih bersemangat," papar dr Berian.

Selain itu, mandi air hangat pagi hari juga memungkinkan seseorang dengan masalah batuk pilek lebih baik kondisinya. Itu terjadi karena air hangat membuka jalan napas, memungkinkan dahak yang ada di tenggorokan encer dan akhirnya napas bisa lebih lega.

"Makanya, mandi air hangat itu disarankan untuk mereka yang sedang batuk pilek atau punya gangguan di saluran pernapasan atas," tambahnya.

Manfaat mandi air hangat malam hari

Buat Anda yang ingin mencapai kondisi rileks setelah beraktivitas, mandi air hangat malam hari bisa jadi salah satu solusinya. Menurut dr Berian, mandi air hangat malam hari itu membuat otot yang tadinya tegang lebih rileks. "Makanya, itu kenapa kalau setelah mandi air hangat Anda merasa ngantuk dan ingin cepat-cepat tidur," terang dr Berian.

Tak hanya itu, mandi air hangat di malam hari memungkinkan hormon endorfin atau hormon kebahagiaan keluar. Itu alasan sehabis mandi air hangat malam hari Anda juga merasa bahagia.

"Yang pada akhirnya membuat tidur Anda lebih berkualitas, karena perasaan rileks dan bahagia memungkinkan tidur lebih nyenyak. Makanya, mandi air hangat malam hari juga kami rekomendasikan untuk mereka yang punya gangguan insomnia," papar dr Berian.

Artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul Ini Beda Manfaat Mandi Air Hangat di Pagi dan Malam Hari

Editor : Boby

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network