JAKARTA, iNewsKarawang.id - Timnas Indonesia U-17 dijadwalkan menghadapi Timnas Guam U-17 di laga pertama Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang dilangsungkan di Stadion Pakansari, Senin (3/10/2022) pukul 20.00 WIB.
Namun, setelah ditelisik lebih dalam, ternyata banyak fakta menarik dari negara Guam. Lantas, apa saja fakta yang dimaksud?
Berikut 5 fakta negara Guam lawan Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023:
1. Nenek Moyang Guam dari Indonesia
Nenek moyang masyarakat Guam disebut berasal dari Indonesia. Mengutip dari laman guam-online.com, penduduk asli Guam memiliki keturunan Indo-Malaya yang datang pada tahun 2000 sebelum masehi.
Karena itu, masih ada keterkaitan antara Indonesia dan Guam. Meski memiliki keterkaitan, bukan berarti skuad Timnas Indonesia U-17 bakal tampil seadanya.
Arkhan Kaka Putra dan kawan-kawan diprediksi bakal tampil gila. Kemenangan di atas 5-0 berpotensi disabet Timnas Indonesia U-17 atas Guam.
Editor : Faizol Yuhri
Artikel Terkait