Pelaku UMKM di Karawang Dilatih Pembuatan Barcode dan HAKI

Iqbal Maulana Bachtiar
Peserta pelatihan pembuatan barcode dan HAKI untuk pelaku UMKM di Karawang.

KARAWANG, iNews.id - PT. HM Sampoerna Tbk. bersinergi dengan Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), Dinas koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinkop UKM) memberikan pembinaan dan pembuatan barcode beserta HAKI bagi pelaku UMKM, Sabtu (27/11/2021).

Kepala Seksi (Kasi) Pengembangan, Penguatan dan Perlindungan Usaha Mikro (P3UM) Dinkop UKM Kabupaten Karawang, Leoni Whisnuwardhani mengatakan, pemberian materi barcode bertujuan mengedukasi pelaku usaha tentang pentingnya kegunaan barcode pada kemasan produk untuk memperluas jaringan pasar.

"Barcode menjadi salah satu persyaratan masuk retail, untuk memudahkan transaksi, "ujarnya kepada reporter iNewsKarawang.

Selain memaparkan materi, dilaksanakan simbolis pemberian barcode dan HAKI yang diserahkan oleh Dinkop UKM dan Yayasan INOTEK kepada pelaku usaha. Keseluruhan ada 43 penerima fasilitasi barcode dan 28 pelaku usaha yang menerima fasilitasi HAKI.

"Hanya pelaku usaha yang sudah memenuhi persyaratan yang akan diikut sertakan dalam kerjasama, "ujarnya.

Editor : Dian Suryana

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network