Bagi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, pertandingan Persib Bandung melawan Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) memberi kesan tersendiri.
Ridwan Kamil hadir langsung di stadion untuk mendukung 'Maung Bandung'.
Kang Emil, sapaan akrabnya, terlihat duduk di tribun VVIP bersama istrinya Atalia Praratya. Mengenakan jersey anyar Persib, Kang Emil terlihat begitu menikmati jalannya pertandingan.
Kehadiran Ridwan di tribun juga menarik perhatian para Bobotoh yang turut hadir.
Kang Emil juga ikut merayakan gol David da Silva pada babak pertama yang membuat Persib sempat unggul 1-0.
Bobotoh yang duduk tak jauh dari tribun VVIP terus menerus meneriaki nama Kang Emil. Mereka menyapa orang nomor satu di Jabar tersebut. Mendengar namanya disebut, Ridwan sesekali menyapa balik dengan melambaikan tangan.
Ini merupakan momen pertama kali Kang Emil menyaksikan laga Persib secara langsung di stadion.
Dalam akun Instagram resminya, dia mengatakan sudah tiga tahun ia tidak "nyetadion" mendukung Persib Bandung.
“SETELAH 3 TAHUN, NYETADION LAGI,” tulis akun Instagram @ridwankamil, Minggu (31/7/2022).
Kang Emil menjelaskan, dirinya kembali menonton Persib bermain langsung dari stadion setelah mendapatkan persetujuan dari sang istri yang disebutnya "Bu Cinta". Bahkan tulisan Bu Cinta itu disablonnya di baju Persib yang dikenakannya.
"Bareng Bu Cinta yang memberi syarat, 'oke nyetadion lagi, tapi pake kaos yang ada tulisan Bu Cinta di punggung?'. Jadi aja sebagai suami Bucin, nyari tukang sablon dulu," tulisnya.
Selain itu, Kang Emil juga menyoroti suasana penontong di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), yang menurutnya sudah sangat tertib.
"Penonton juga sudah tertib, dan walau tidak full house karena terfilter oleh 2 syarat: Syaratnya sudah booster vaksin dan beli online tiket gelangnya," lanjutnya.
"Akhirnya bisa nonton Persib vs Madura Utd, walau kalah 1-3 (euy ). Lain kali kalo nonton jangan sama Ayang ya, karena si Ayang susah diatur, teu bisa diuk wae. Gak apa2 sib, Jalan masih panjang. Next time better @persib. Hatur Nuhun,” tambahnya.
Editor : Boby
Artikel Terkait