Shin Tae-yong telah melatih Timnas Indonesia sejak awal 2020 silam. Setelah hampir tiga tahun melatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah menorehkan beberapa prestasi.
Shin Tae-yong, Juru taktik berpaspor Korea Selatan itu membawa Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020 dan memimpin Timnas Indonesia U-23 meraih medali perunggu SEA Games 2021. Teranyar, Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 sejak terakhir kali tampil di turnamen itu pada 2007 silam.
Berikut 5 berkah yang diterima Shin Tae-yong saat melatih Timnas Indonesia:
1. Publik Tanah Air Cinta Shin Tae-yong
Shin Tae-yong menukangi Timnas Indonesia sejak awal 2020. Dia pun perlahan-lahan merebut hati publik Tanah Air. Cinta publik Tanah Air mulai didapatkannya sejak Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020.
Cinta itu makin besar setelah Shin Tae-yong mengukir prestasi lain di SEA Games 2021 dan babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Dia pun diharapkan mampu memberi dampak positif lagi untuk Timnas Indonesia yang punya banyak agenda pada tahun ini hingga 2023.
2. Shin Tae-yong Populer di Media Sosial
Shin Tae-yong mulai bermain media sosial saat melatih Timnas Indonesia. Dia membuat akun instagram, @shintaeyong7777. Sejak unggahan pertamanya pada 12 Januari 2021, Shin Tae-yong kini sudah memiliki 1 juta pengikut di instagram.
Mayoritas pengikut Shin Tae-yong berasal dari Indonesia. Suporter Indonesia menyukai Shin Tae-yong karena kinerja apiknya selama melatih Skuad Garuda
3. Shin Tae-yong Dapat Mobil Mewah Seharga Miliaran
Shin Tae-yong dapat mobil mewah gratis seharga miliaran rupiah dari produsen mobil asal Korea Selatan, Hyundai. Pelatih Timnas Indonesia itu mendapatkan dua mobil baru dari PT Hyundai Motor Indonesia (HMDI) sebagai bentuk apresiasi atas jasanya selama menangani Skuad Garuda.
“Hyundai menyerahkan 1 unit Hyundai All-New Palisade dan 1 unit STARIA kepada Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Sepak Bola Indonesia. Penyerahan tersebut dilakukan sebagai bentuk apresiasi atas dukungannya dan prestasi yang timnas Indonesia raih sebagai runner-up AFF 2020,” bunyi pernyataan pihak HMDI yang dikutip dari instagram resmi mereka, @hyundaimotorindonesia.
.4. Shin Tae-yong Jadi Bintang Iklan Produk Kopi
Shin Tae-yong menjadi sosok yang cukup mencuri perhatian saat melatih Timnas Indonesia. Popularitasnya makin meningkat sehingga juru taktik asal Korea Selatan itu pun mendapatkan pekerjaan lain di luar sepakbola, yaitu menjadi bintang iklan produk kopi.
5. Shin Tae-yong Memperlebar Relasi di Indonesia
Shin Tae-yong bisa kenal dengan pesohor Tanah Air, seperti Deddy Corbuzier, berkat pekerjaannya sebagai pelatih Timnas Indonesia. Dia bahkan cukup akrab dengan Ketum PSSI, Mochaman Iriawan, yang menganggapnya seperti adik sendiri. Pengakuan itu diutarakan Iwan Bule -sapaan akrab Iriawan- dalam podcast Deddy Corbuzier.
Editor : Boby
Artikel Terkait