Ia mengaku turut hadir bersama warga Ende lainnya yang menyambut ketibaan Presiden di Simpang Lima. Namun, saat itu belum mendapat kesempatan untuk bertemu langsung secara lebih dekat.
Tadi sempat nonton saat Bapak Presiden datang, teriak-teriak tapi tidak bertemu dengan Bapak Presiden. Tapi, alhamdulillah memang Allah sudah memberikan rezeki buat kami atas kedatangan Bapak Presiden ke rumah kami,” kata Purmayati yang tampak berkaca-kaca.
Saat Presiden tiba di rumahnya, wanita yang tinggal bersama Ibu dan anaknya hendak melaksanakan ibadah. Kemudian, Presiden tiba dan memberikan bantuan berupa sembako serta uang tunai.
“Bapak Jokowi memberikan kami bingkisan, sedikit modal usaha. Bapak Presiden mengatakan kepada anak saya untuk sekolah yang baik. Itu saja yang Bapak Presiden sampaikan, meneruskan wirausaha saya,” tuturnya.
Pada akhir ceritanya, Purmayati pun menyampaikan doa dan ucapan terima kasih untuk Presiden Joko Widodo.
“Semoga Bapak Jokowi umur panjang, sehat selalu, selalu diberkati oleh Allah SWT. Itu saja, terima kasih banyak Bapak Presiden,” ucapnya.
Setelah berkunjung ke rumah warga dan menyapa masyarakat di Gang Kaget, Presiden kembali ke tempat menginap pada pukul 21.40.
Editor : Boby