get app
inews
Aa Read Next : Duet Anies Baswedan-Andika Perkasa di Pilgub DKI, Ini Respon Puan Maharani : Menarik!

Rakernas V PDIP, Megawati Belum Ungkap Sikap Politiknya Berada di Dalam atau di Luar Pemerintahan?

Minggu, 26 Mei 2024 | 17:40 WIB
header img
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (foto: PDIP)

JAKARTA, iNewsKarawang.id-PDI Perjuangan sebelumnya digadang-gadang akan mengumumkan sikap politik apakah berada di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka atau di luar pemerintahan.

Ternyata Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri belum mau menyatakan sikap politik partainya dalam Rakernas V di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (26/5/2024). 

Megawati hanya menegaskan, sikap partai selalu mengutamakan kepentingan rakyat di atas segalanya.

"Sikap politik PDIP didasarkan pada pemikiran mana yang akan membawa bangsa menjadi lebih baik, berdaulat, dan lebih berdiri di atas kaki sendiri. Itulah landasan pilihan sikap, sikap, sikap politik kita," ujar Megawati.

Dia merasa terlalu dini jika PDIP mengumumkan langkah politik berada di dalam atau di luar pemerintahan.

"Kalau menit ini saya ngomongin, kan harus dihitung secara politik loh," katanya.
Mega sempat membaca berita bahwa di Rakernas PDIP akan menyampaikan sikap politik. Mega pun merespons dengan gaya kelakar khasnya.

"(Menurut berita) Rakernas akan menentukan sikap bla bla, aku (baca) sambil sarapan. Aku bilang, enak aja, iya dong. Gue mainin dulu dong," kata Mega.

Dalam kesempatan itu, dia hanya berpesan kepada kadernya agar fokus terjun ke akar rumput mendengarkan jeritan rakyat, daripada memikirkan sikap politik partai. Sebab, tak lama lagi kontestasi Pilkada 2024 dimulai.

"Karena itulah, hal terbaik saat ini adalah sudahlah turun ke akar rumput untuk persiapan pilkada ini. Digalang. Rakyat dikasih pengetahuan," ujarnya.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut