JAKARTA, iNewsKarawang.id-Momen abang ojol menjemput penumpang anak SD yang ternyata seorang penghafal Alquran. Sontak saja menjadi geger warganet di linimasa media sosial, videonya viral.
Video viral tersebut dikutip dari unggahan viral akun Instagram @fikriahmadbaihaqi, tampak abang ojol membuka percakapan dengan anak penghafal Alquran tersebut.
Hasil percakapan itu diketahui sang anak SD bernama Faris. Dia menempuh pendidikan di sekolah khusus Alquran yang berada di daerah Cipayung.
Dengan masih menggendong tas di pundak, Faris menjawab bahwa dia telah menghafal 5 juz Alquran saat ditanyakan oleh abang ojol.
Kemudian abang ojol tersebut menguji tes hafalan Faris dengan Surat Mulk Ayat 2 di Juz 29. Faris pun berhasil melanjutkan bacaan ayat tersebut dengan lancar.
Setelah berhasil, abang ojol kembali menguji hafalan Juz 28 pada Surat Al Jumu'ah Ayat 9. Tes kedua pun bisa dilalui Faris meski terdapat kesalahan pada akhir kata.
"Ada sedikit salah ayatnya tapi enggak mengurangi fakta bahwa si adek hafal Alquran. Masya Allah, semoga keturunan kita bisa seperti ini. Aamiin," tulis dalam keterangan unggahan viral tersebut.
Abang ojol ini menceritakan bahwa dahulu bersekolah di pesantren yang pergi pulang layaknya SMA. Namanya Pesantren Persatuan Islam nomor 69 berada di daerah Utan Kayu, Matraman, Jakarta Timur.
Orangtua yang mendidiknya pun sangat bangga terhadap anaknya menjadi hafiz Quran.
Editor : Boby