get app
inews
Aa Read Next : UBP Kenalkan Budaya Karawang ke UiTM Malaysia

Awali Tahun 2024, UBP Karawang Sabet 3 Juara Nasional

Sabtu, 02 Maret 2024 | 10:02 WIB
header img
Awali Tahun 2024, UBP Karawang Sabet 3 Juara Nasional (Foto : Istimewa)

KARAWANG,iNewskarawang.id - Awal tahun 2024 mahasiswa Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang sabet 3 juara Nasional.

Juara Nasional tersebut di raih oleh 3 orang mahasiswa berbakat yakni Arif Hidayat yang merupakan Mahasiswa prodi pendidikan agama Islam, Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan UBP Karawang yang menjuarai lomba Musabaqoh Tilawah Qur'an (MTQ) tingkat Nasional yang di gelar di Universitas Pembangunan Panca Budi Medan. Arif berhasil meraih juara 2 pada lomba tersebut.

Kemudian di susul oleh Ilham Faturrahman yang juga satu prodi dengan Arif, Ilham berhasil menjuarai Lomba Kaligrafi Kontemporer. Ilham berhasil meraih Juara 3 pada lomba tersebut.

Lanjut di susul juga Oleh Rifqi Maulana Fazri dengan bela diri ia berhasil meraih juara 3 Internasional pada lomba Karate yang di gelar di Gor Ciracas Jakarta.

Sementara itu, Rektor UBP, Prof. Dr. Dedi Mulyadi, SE., MM, mengatakan, hal tersebut sangat membanggakan bagi kampus dan dirinya sangat mengapresiasi hal tersebut.

"Ini menjadi suatu kebanggaan bagi kami, karena dengan adanya hal tersebut UBP Karawang ini tidak kekurangan orang orang berprestasi," ungkapnya, Jumat, 1 Maret 2024.

Prof.Dedi juga mengatakan, bahwa pihak kampus akan selalu mendukung prestasi para mahasiswa.

"Tentunya kami akan selalu mendukung dan memfasilitasi mereka selagi mereka serius dalam prestasinya," ujarnya.

Ia juga beharap, dengan adanya juara juara di awal tahun ini menjadi pemicu untuk para mahasiswa lain agar lebih semangat dalam belajar dan berkarir.

"Semoga ini menjadi pemicu mahasiswa lainnya agar lebih bersemangat lagi," imbuhnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut