get app
inews
Aa Read Next : Masya Allah, Pyandang Tunanetra Khataman Alquran di Atas Perahu

Keutamaan Baca Surat Al-Waqi'ah, Melindungi dari Segala Kemudharatan

Selasa, 11 Juli 2023 | 10:41 WIB
header img
Foto Ilustrasi

JAKARTA, iNewskarawang.id - Surat Al-Waqi'ah tergolong dalam surat Makiyyah dengan urutan surat ke 56 pada juz ke 27. Setiap surat di Al-Quran memiliki fadhilah tersendiri. Begitu juga dengan Surat Al-Waqi’ah yang memiliki fadhilah memperlancar rezeki.

Surat ini dinamai Al-Waqi’ah atau Hari Kiamat yang diambil dari perkataan Al-Waaqiah dalam ayat pertama.

Dengan membaca dan mentadaburi Surat Al-Waqiah bisa menjadi pelindung bagi dirinya dari segala kemudharatan yang ada di dunia dan juga agar terhindar dari kemiskinan.

Surat Al-Waqi'ah adalah salah satu surat yang dikenal sebagai surat penuh berkah. Keberkahannya mampu melenyapkan kemiskinan dan mendatangkan rezeki bagi siapa saja yang rutin membacanya setiap hari.

Dikutip dari buku 'Multi Perspektif Surat Al-Waqiah, oleh Zakia Machdi, bahwa Keutamaan membaca surat Al-Waqi'ah ini sebagaimana dirasakan oleh sebagian shahabat Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam. Rasulullah mengajarkan mereka untuk konsisten membaca surat Al-Waqiah supaya dimudahkan rezeki dan dihindari dari kesusahan. Karena itu, bila seorang muslimah mengamalkannya setiap hari, maka banyak manfaat yang akan diterimnya.

Selain itu, keutamaan lainnya dari Surat Al-Waqiah, merupakan doa wirid, menghindarkan dari kemiskinan (kesulitan hidup), dan melancarkan rezeki.

Bagi siapa saja yang membaca Surat Al-Waqiah secara rutin setiap hari dan menjadikannya sebagai suatu kebiasaan serta membacanya pada satu malam, maka dirinya akan dihindarkan dari kemiskinan.

Bahkan bila membaca Surat Al-Waqiah selama 40 hari dan 40 malam, maka selama itupun rezeki kita akan dimudahkan dan mengalir deras dari berbagai penjuru.

Namun demikian yang perlu diingat bahwa jalan keluar dari kesulitan hidup tidak selalu dalam bentuk materi yang banyak. Apa gunanya uang banyak kalau tubuh tidak sehat. Apa gunanya harta banyak kalau keluarga selalu bermasalah. Solusi kesulitan hidup bentuknya bisa bermacam-macam. Bisa dalam bentuk uang, kesehatan, dan keberkahan keluarga.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut