get app
inews
Aa Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Masih Jadi Sorotan Publik Bayi Obesitas di Bekasi, Apa Punya Penyakit Genetik?

Senin, 27 Februari 2023 | 20:09 WIB
header img
Bayi obesitas di Bekasi (Foto: Antara)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Soal bayi bernama Muhammad Kenzie Alfaro, yang baru berusia 16 bulan mengalami obesitas, dengan berat badan mencapai 27 kilogram, kini masih jadi sorotan publik.

Kenzie telah menjalani pemeriksaan dan konsultasi di Rumah Sakit Hermina Kota Bekasi. Namun dalam pemeriksaan itu muncul dugaan obesitas yang dialami sang anak terjadi bukan hanya karena faktor nutrisi, melainkan juga faktor genetik.

Hal ini diungkap Dokter Spesialis Anak Konsultan Nutrisi dan Penyakit Metabolik Anak dari RS Hermina Bekasi dan RSCM, Prof dr. Aryono Hendarto  

"Kami menduga bahwa kegemukannya ini bukan hanya faktor nutrisi, tetapi faktor lain. Secara umum ada dua penyebab obesitas, faktor lingkungan yang salah satunya nutrisi dan faktor genetik,” Prof dr. Aryono Hendarto kala ditemui awak media.

Prof Aryono menilai, kenaikan berat badan yang dialami Kenzie dari waktu ke waktu masuk dalam kategori yang sangat ekstrem. Dugaan dokter, bisa jadi obesitas tersebut karena ada penyakit lain yakni seputar penyakit genetik.

“Kami menduga, jangan-jangan ini obesitasnya bagian dari penyakit lain. Dalam hal ini adalah penyakit genetik. Sering kali kami juga menyebutnya, penyakit langka,“ jelasnya.

Memastikan apakah ada keterlibatan faktor genetik pada kasus obesitas yang dialami Kenzie, Kenzie diketahui akan segera dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat demi menjalani pemeriksan lebih lengkap.

"Kebetulan RSCM sudah punya timnya, kebetulan saya juga bekerja di RSCM. Sudah ada (di sana) timnya yang memang menangani seperti kasus ini, jadi itu yang harus dievaluasi,” pungkas Prof. Aryono singkat.

Sementara itu, kala dihubungi terpisah, Fitriah selaku ibunda Kenzie mengaku sang anak kala itu dilahirkan dengan bobot 4 kilogram.

"Karena pas USG beratnya sudah besar, saya melahirkannya operasi sesar. Beratnya sudah 4 kilogram pas lahir," terang Fitriah

Editor : Frizky Wibisono

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut