JAKARTA, iNewsKarawang.id – Artikel ini akan membahas mengenai 8 tempat di Masjidil Haram yang doanya tidak akan ditolak. Semua umat beragama islam tentu ingin mendatangi Tanah Suci Makkah untuk beribadah haji maupun umrah. Sebab, di Tanah Suci Makkah merupakan tempat yang memiliki pahala ibadah yang akan dilipatgandakan oleh Allah SWT serta keberkahan dan juga doa yang akan dijabah.
Didalam Kompleks Masjidil Haram memiliki beberapa tempat yang baik untuk memanjatkan doa-doa. Area tersebut dipercaya sebagai lokasi yang mustajab untuk berdoa kepada Allah SWT.
Dilansir dari The Islamic Information, Selasa (17/1/2023), berikut deretan tempat-tempat mustajab untuk memanjatkan doa di Masjidil Haram.
1. Makam Nabi Ibrahim
Makam Nabi Ibrahim Alaihissalam menjadi tempat bersejarah bagi kaum Muslimin. Tempat ini termasuk yang mustajab untuk berdoa kepada Allah Subhanahu wa ta'ala.
Terdapat sunah untuk menunaikan sholat dua rakaat ketika berada di Makam Ibrahim. Maka itu, doa yang dipanjatkan di tempat ini tidak akan pernah ditolak oleh Allah Ta'ala.
2. Bukit Safa dan Marwah
Bukit Safa dan Marwah menjadi tempat berdoa bagi Siti Hajar, ibu dari Nabi Ibrahim Alaihissalam sekaligus menjadi lokasi munculnya sumber mata air. Tidak ada salahnya memanjatkan doa dan berhenti sejenak di tempat ini.
3. Mizab Ar-Rahmat (Di bawah pancuran Kakbah)
Mizab Ar-Rahmat yang dikenal sebagai talang air berwarna emas ini terletak di arah Hijir Ismail. Setelah melakukan tawaf, kemudian para pengunjung memanjatkan doa di tempat ini sehingga dapat terkabulkan oleh Allah Subhanahu wa ta'ala.
4. Di dalam Kakbah
Ketika berhaji atau umrah pasti akan mengunjungi Kakbah. Namun ada kalanya pintu-pintu Kakbah tidak dapat dibuka untuk umum, melainkan hanya untuk orang-orang istimewa atau khusus. Hal ini menjadikan Kakbah termasuk tempat mustajabnya doa.
5. Hajar Aswad
Kemudian ada pula Hajar Aswad atau Batu Hitam yang berasal dari surga menjadi tempat mustajab untuk berdoa. Hajar Aswad dahulu dihadirkan kepada Nabi Ibrahim Alaihissalam untuk ditempatkan di sudut Kakbah.
Saat memiliki kesempatan menciumi Hajar Aswad, panjatkanlah doa atau permintaan lainnya di tempat suci tersebut.
6. Hijir Ismail
Hijir Ismail berada di sebelah utara Kakbah. Sholat di tempat ini bernilai sama dengan sholat di dalam Kakbah yang suci. Hijir Ismail juga masih dalam lingkup Masjidil Haram. Di tempat ini doa akan sangat mustajab.
7. Multazam
Multazam merupakan area yang terletak di samping Hajar Aswad dan berada di sisi pintu Kakbah. Selesai tawaf, orang-orang biasanya berkumpul ke titik ini dan memanjatkan doa.
8. Mataf atau pelataran Kakbah
Pelataran Kakbah yang biasa digunakan untuk tawaf di sekitaran Kakbah ini merupakan tempat yang mustajab untuk memanjatkan doa. Ketika sedang melakukan tawaf, semua permohonan niscaya akan terkabul selama berada di Mataf.
Nah itulah ulasan mengenai 8 tempat di Masjidil Haram yang doanya tak akan tertolak. Semoga bermanfaat!
Artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul Doa Tidak Akan Tertolak di 8 Tempat Masjidil Haram Ini
Editor : Boby