get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Ternyata Sarung Bantal Berpengaruh Bagi Kecantikan Kulit Wajah, Begini Penjelasannya

Minggu, 27 November 2022 | 08:19 WIB
header img
Ilustrasi. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Tahukah Anda, dalam merawat kulit dan rambut ternyata tak hanya memilih produk skincare dan haircare saja. Namun, benda yang menempel pada wajah dan rambut bisa menjadi masalah kulit.

Sarung bantal dan ikat rambut adalah benda-benda yang sering bergesekan dengan kulit wajah dan rambut selama tidur. Apakah benda-benda tersebut membantu perawatan atau justru menjadi penyebab permasalahan kulit wajah dan rambut?

"Kebersihan benda-benda yang bersentuhan dengan kulit wajah kita harusnya lebih diperhatikan. Apalagi sarung bantal salah satu benda yang sering bersentuhan dengan wajah selama kita tidur semalaman," kata dokter spesialis kulit dan kelamin dr. Listya Paramita, Sp.KK. 

Oleh sebab itu disarankan untuk memilih bahan sarung bantal dan ikat rambut yang baik sehingga bisa memaksimalkan kinerja skincare atau haircare yang dipakai. 

"Jadi harus dipilih yang benar-benar memiliki manfaat untuk kulit. Bayangkan kalau kalian nggak pakai sarung bantal yang tepat, seperti katun yang memiliki sifat menyerap, bisa mengambil kelembaban alami dari kulit dan rambut," kata dia.

Dikutip dari New York Times, bahan sutra mampu mengurangi gesekan pada kulit atau rambut saat tidur sehingga bisa mengurangi kerutan atau rambut rapuh. Selain itu, sarung bantal sutra tidak akan menyerap kelembapan seperti layaknya sarung bantal katun sehingga kulit akan tetap terhidrasi.

Artinya, sarung bantal sutra tak akan menyerap serum atau produk skincare yang sedang diaplikasikan saat tidur sehingga pemakaian skincare bisa maksimal. Klaim lainnya adalah kemampuannya mencegah munculnya jerawat karena sutra mengandung protein alami yang disebut Sericin yang berguna untuk mengurangi kemungkinan reaksi alergi.

Ratu Ghania, seorang beauty enthusiast yang akrab disapa Ratu mengaku permasalahan kulit wajahnya juga disebabkan oleh sarung bantal.

"Selama ini aku udah coba beberapa skincare hingga treatment, tapi ngaruhnya lama. Selama ini, aku sepelekan pakai sarung bantal katun yang biasanya, jadinya skincare-ku enggak nyerap sempurna," ujar Ratu.

Ratu Ghania yakin produk sarung bantal dari yang berbahan 100 persen sutra murbei mampu membantu perawatan kulit wajahnya dan memaksimalkan kinerja skincare yang ia pakai.

Artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul Tak Cuma Skincare, Sarung Bantal Pengaruhi Kecantikan Kulit Wajah Lho!

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut