get app
inews
Aa Text
Read Next : Pembalap Repsol Honda Marc Marquez Lempar Sindiran Keras ke Mekanik Honda

Carmelo Ezpeleta Kecewa Seri Valencia Tak Bisa Dimaksimalkan, Ini Hasil Evaluasi MotoGP 2022

Senin, 21 November 2022 | 16:59 WIB
header img
Kemeriahan di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia saat Francesco Bagnaia juara MotoGP 2022. (Foto: MotoGP)

VALENCIA, iNewskarawang.id - CEO Dorna SportCarmelo Ezpeleta menyebut seri Valencia menjadi balapan terbaik di musim ini. Hal ini berdasarkan hasil evaluasi dari Balapan MotoGP 2022 yang telah resmi berakhir.

Akan tetapi Ezpeleta menyayangkan pihak Sirkuit Ricardo Tormo tak memaksimalkan balapan tersebut sehingga penonton yang hadir tidak terlalu pecah.

Sebagaimana diketahui balapan MotoGP Valencia 2022 berhasil menyedot penonton sebesar 92.166 orang pada hari balapan yang berlangsung pada 6 November lalu. Jumlah tersebut bisa dibilang termasuk yang teramai pada musim ini.

Pasalnya, pada beberapa balapan di Eropa, seperti di Spanyol dan Italia, jumlah penontonnya cukup menurun secara signifikan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Rata-rata hanya terdapat sekira 35-60 ribu penonton di hari balapan.

Valencia merupakan salah satu yang paling apik dari segi penjualan tiket penonton. Bahkan, menurutnya, jumlah tersebut bisa lebih banyak lagi jika pihak panitia tak ragu menjual sebanyak 10 ribu tiket tambahan lagi seperti pada edisi 2018 lalu.

"Valencia adalah seri yang sangat bagus, Penyelenggara bisa saja menjual lebih banyak tiket karena pada tahun 2018, tambahan 10.000 kursi tribun dibangun,” kata Ezpeleta dilansir dari Speedweek, Senin (21/11/2022).

“Kali ini tidak dilakukan karena penyelenggara khawatir ketiga juara dari tiga kelas yang ada akan diputuskan sebelum itu. Saya yakin mereka bisa menjual 10.000 tiket ini bahkan jika gelar juara dunia di Moto2 dan MotoGP tidak lagi dipertaruhkan,” tambahnya.

Sementara itu, MotoGP Jerman 2022 menjadi seri teramai selama musim ini. Sirkuit Sachsenring secara total berhasil mendatangkan sebanyak 202.232 pengunjung selama tiga hari seri itu bergulir.

Ezpeleta pun optimis jumlah tersebut bsia semakin meningkat tahun depan. Pasalnya, akan ada tambahan balapan Sprint di hari kedua yang diprediksi bakal menambah antusias kehadiran penonton sebelum balapan utama di hari ketiga.

"Menurut saya kita bisa membuat Grand Prix di Saxony menjadi lebih menarik dengan balapan sprint baru pada hari Sabtu pukul 3 sore," jelas pria berusia 76 tahun itu.

Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut