JAKARTA - Pelaku pembegalan di kawasan Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat ditangkap polisi. Total pelaku berjumlah lima orang.
Kanit Kriminal Umum (Krimum) Polres Metro Jakarta Barat AKP Avrilendy mengatakan, para pelaku ditangkap di kawasan Kebayoran Lama dan Kebon Jeruk.
"Total pelaku ada lima orang," kata Avrilendy saat dikonfirmasi MNC Portal, Senin (8/8/2022).
Avril mengatakan, para pelaku telah 11 kali beraksi dengan modus yang sama. Mereka sengaja beraksi secara bersama-sama dengan mengancam korbannya menggunakan senjata tajam (sajam)
"Pelaku ini juga pernah beraksi di wilayah Kembangan, korbannya sopir truk beberapa waktu lalu," katanya.
Dari tangan kelima pelaku, polisi mengamankan sejumlah barang bukti berupa sajam berjenis celurit sebanyak 2 buah, motor yang dipakai pelaku saat beraksi hingga handphone milik masing-masing korban.
Atas perbuatannya, para pelaku disangkakan dengan pasal 363 Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) dengan ancaman hukuman pidana penjara maksimal 9 tahun penjara.
Sebelumnya, sebuah video memperlihatkan sekelompok begal beraksi di Jalan Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Video tersebut kemudian viral setelah akun Instagram @kontributorjakarta mengunggahnya pada Kamis, 4 Agustus 2022 malam.
Dalam keterangan video, para pelaku yang diketahui berjumlah delapan orang berboncengan empat motor itu menyatroni korban yang tengah melintas.
"Terlihat pelaku menggunakan 4 sepeda motor dan membawa senjata tajam langsung menghimpit korban," bunyi caption video.
Korban yang saat itu takut lantaran kalah jumlah orang, langsung lari meninggalkan motornya di lokasi kejadian. Para pelaku pun dengan leluasa menguasai sepeda motor korban.
Editor : Faizol Yuhri