Timnas Indonesia harus menelan pil pahit lawan Yordania pada Minggu (12/6/2022) dini hari WIB. Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- kalah dengan skor 0-1.
Di laga kedua Kualifikasi Piala Asia 2023, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ogah berlama-lama meratapi kekalahan dari Yordania. Dia pun langsung mengalihkan fokusnya ke laga berikutnya, yakni melawan Nepal.
Sejatinya Timnas Indonesia mampu tampil solid di babak pertama. Namun, skuad Garuda menelan petaka usai Yazan Al-Najmat menceploskan bola ke gawang Nadeo Argawinata pada menit 49.
Meski kalah, Timnas Indonesia masih bisa lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Semua bergantung pada hasil melawan Nepal di laga terakhir. Lewat berbagai skenario, yakni hasil akhir Yordania kontra Kuwait serta hasil dari grup lain, skuad Garuda masih punya napas untuk mentas di panggung tertinggi sepakbola Asia.
Shin Tae-yong pun optimistis bisa membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023. Dirinya mengincar kemenangan di laga pamungkas versus Nepal.
“Kita masih punya satu laga lagi, dan jika kami bisa mendapat tiga poin di laga terakhir, saya yakin kami bisa dapat hasil bagus,” kata Shin Tae-yong pada jumpa pers pascalaga, Minggu (12/6/2022).
Lebih lanjut, Shin Tae-yong pun membicarakan soal pemain yang akan diturunkan. Menurutnya, hanya pemain yang memiliki tekad untuk memenangkan laga, yang akan diturunkan melawan Nepal.
“Kami akan melihat seberapa siap para pemain di laga pamungkas nanti, dan siapa yang memiliki tekad untuk memenangkan laga nanti,” sambungnya.
Laga Timnas Indonesia kontra Nepal akan dilangsungkan pada Rabu 15 Juni 2022. Laga tersebut akan dihelat di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait City.
Editor : Boby
Artikel Terkait