Mantap, Indonesia Hantam Prancis 5-0 di Piala Uber 2022

Fitradian Dimas Kurniawan
Bilqis Prasista mengunci kemenangan 5-0 Indonesia atas Prancis di laga pertama Piala Uber 2022. (Foto: PBSI)

Tim Bulu Tangkis Indonesia menyapu bersih Prancis dengan kemenangan 5-0 menutup laga pertama Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Minggu (8/5/2022),

Bilqis menang rubber game atas lawannya, Yaelle Hoyaux dengan skor 17-21, 21-14, dan 21-18. Bilqis sendiri sebenarnya sudah bermain bagus pada awal gim pertama. Dia bahkan langsung unggul atas Hoyaux dengan skor 6-1.

Namun, Bilqis kemudian kehilangan fokus. Hal itu membuat Hoyaux dapat membuat kedudukan menjadi imbang 9-9. Bilqis kemudian tertinggal di interval pertama dengan angka 10-11.

Setelah itu, Bilqis terus membuat kesalahan dan semakin tertinggal dengan skor 11-14. Hoyaux sempat goyah, namun akhirnya Bilqis tetap kalah pada game pertama dengan skor 17-21.

Pada gim kedua, Bilqis dapat tampil impresif. Hal tersebut pun terlihat dengan awal fase yang bagus dan unggul dengan skor 7-1. Dia pun dapat menjaga keunggulan di interval kedua dengan skor 11-6.

Permainan Bilqis yang apik membuatnya dapat memperbesar keunggulan menjadi 13-7. Hoyaux sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 12-15. Tetapi, Bilqis dapat menjaga jarak hingga menang 21-14.

Persaingan yang sengit pun tak terhindarkan pada game ketiga. Hoyaux sempat merebut keunggulan 4-1. Namun, Bilqis dapat langsung membuat angka menjadi sama kuat 8-8.

Tak berhenti sampai di situ, Bilqis berbalik memimpin pada interval ketiga, dengan skor 11-10. Setelah bersaing ketat, dia dapat memperbesar jarak dengan lawannya menjadi 16-12.

Jelang poin-poin kritis, Bilqis masih kerap membuat kesalahan, sehingga Hoyaux dapat mengejar ketertinggalan, dan kembali imbang 18-18. Tetapi, Bilqis segera bangkit dan merebut kemenangan 21-18

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network