JAKARTA, iNewsKarawang. id-Seorang bocah berusia tujuh tahun memiliki tubuh sixpack bak atlet profesional.
Bocah tersebut berasal dari Los Angeles.Kini jadi buah bibir, karena memiliki tubuh sixpack bak atlet profesional.
Menurut keterangan orang tua sang bocah,Angel Himan mengaku anaknya tersebut sudah lama mempunyai bentuk tubuh seperti itu. Dia menyebut bahwa putrinya itu telah memiliki kondisi tersebut sejak masih berusia tiga tahun. Ia sendiri menyadari pertama kali memperhatikan putrinya saat memenangkan kontes perut, saat putrinya baru berusia tiga tahun.
Untuk itu, agar menjaga kondisinya tetap prima, bocah bernama Kynlee Heiman tersebut menjalani diet ketat dari waktu ke waktu dan rutin menjalani berolahraga seperti senam.
"Dia bekerja keras untuk itu, tetapi saya pikir itu juga ada hubungannya juga dengan faktor genetik. Karena ketiga anak saya yang lainnya juga berotot,” kata Angel, dikutip dari Daily Mail, Senin (15/1/2024).
Kynlee sendiri mengaku, dirinya tidak keberatan dengan kondisi tubuhnya, justru ia sangat bangga ketika ia mengetahui bahwa memiliki tubuh dan perut yang berotot dan otot yang kencang. Sehingga ia tetap melakukan banyak latihan perut untuk membuat otot tersebut tetap terlihat jelas.
Pada saat usianya memasuki lima tahun, Kynlee pun mulai mengikuti gym, untuk berlatih dengan benar dan menyempurnakan gerakan keterampilannya yang sekarang ia rutin lakukan empat kali dalam seminggu dengan ditambah latihan di rumah bersama sang ibu.
Angel yang melihat usaha putrinya tersebut pun merasa bangga dan terpukau dengan hasil yang telah dicapainya. Ia menyebut kerja keras Kynlee bisa menginspirasi banyak orang, meskipun usianya masih sangat belia.
"Dia (Kynlee) bekerja sangat keras untuk ini dan bangga dengan betapa kuatnya dia (Kynlee). Dia (Kynlee) menginspirasi begitu banyak orang,” ucap Angel.
“Kynlee sangat kecil tapi sangat kuat. Saya tidur di sebelahnya di sebuah hotel baru-baru ini, dan ia terlihat seperti tidur di sebelah batu bata kecil. Dia (Kynlee) solid,” tambahnya.
Akan tetapi, di balik prestasi atau bakat yang dimiliki oleh Kynlee. Usai Angel membagikan foto Kynlee di sosial media yang memperlihatkan perut rata berototnya, tidak sedikit putrinya juga mendapat komentar negatif dari para netizen.
Sebagai orang tua, Angel memilih fokus untuk mengembangkan keunggulan dan bakat yang dialami oleh anak lewat kompetisi senam.
"Saya tidak menyesal membagikan foto perutnya, tetapi terkadang saya tidak ingin mendengar pendapat orang lain tentang itu. Kynlee tidak sabar untuk mulai berkompetisi dalam beberapa cabang senam sekarang karena sekarang sudah cukup umur untuk mengikuti kompetisi,” tutup Angel.
Editor : Boby