get app
inews
Aa Text
Read Next : Leo Rolly/Daniel Marthin Segel Gelar Juara di Final Indonesia Masters 2023, Tumbangkan Utusan China

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Lolos ke Final Singapore Open 2022, Janji Bakal Main Ngotot

Minggu, 17 Juli 2022 | 09:18 WIB
header img
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. (Foto: PBSI)

Usai menang di semifinal Singapore Open 2022. Apriyani/Siti memastikan diri melaju ke final di Singapore Open 2022

Mereka merasa sangat bersyukur dengan pencapaian itu dan mereka pun berjanji akan semakin semangat agar bisa membawa pulang gelar juara turnamen super 500 tersebut.

Pada babak semifinal, Apriyani/Fadia harus meladeni pertarungan sengit dari pasangan Thailand, Supassara Paewsampran/Puttita Supajirakul. Berlaga di Singapore Indoor Stadium, Sabtu 16 Juli 2022, Apriyani/Fadia mampu memastikan kemenangan dengan skor 19-21, 21-13, 21-19.

Fadia pun merasa sangat bersyukur bisa kembali memastikan kemenangan dan melaju ke babak final. Dirinya pun memastikan akan menunjukan kemampuan terbaiknya besok untuk bisa menjadi juara

Pada babak semifinal, Apriyani/Fadia harus meladeni pertarungan sengit dari pasangan Thailand, Supassara Paewsampran/Puttita Supajirakul. Berlaga di Singapore Indoor Stadium, Sabtu 16 Juli 2022, Apriyani/Fadia mampu memastikan kemenangan dengan skor 19-21, 21-13, 21-19.

Fadia pun merasa sangat bersyukur bisa kembali memastikan kemenangan dan melaju ke babak final. Dirinya pun memastikan akan menunjukan kemampuan terbaiknya besok untuk bisa menjadi juara.

“Alhamdulillah bisa main baik dan menang. Puji syukur bisa dua kali ke final dalam tiga turnamen. Saya besok di final tetap akan ngotot dan semangat untuk menampilkan yang terbaik,” ungkap Fadia selepas pertandingan, Minggu (17/7/2022).

Hal serupa juga dikatakan oleh Apriyani setelah pertandingan. Dirinya merasa sangat bersyukur bisa kembali tampil di babak final untuk memperebutkan gelar juara bersama partner barunya tersebut.

“Iya Alhamdulillah, hari ini kami bersyukur dengan hasil pertandingan hari ini. Bisa menang dan lolos ke final,” sambung Apriyani.

Selain itu, Apriyani menegaskan bahwa mereka tidak memiliki rahasia khusus untuk bisa memastikan kemenangan. Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu mengatakan mereka hanya terus berusaha untuk memberikan penampilan terbaik saja

“Ya rahasianya nggak ada sih, kami mau setiap pertandingan mau ambil prestasi terus sih. Jadi kayak ada selalu mau prestasi saja. Jadi, enggak ada rahasianya sih karena setiap atlet kan pasti setiap pertandingan mau berprestasi,” tambahnya.

Pada laga final Singapore 2022 nanti, Apriyani/Siti akan melawan wakil China, Zhang Shuxian/Zheng Yu pada Minggu (17/7/2022). Dari dua pertemuan mereka, Apriyani/Siti memiliki modal yang baik karena selalu keluar sebagai pemenang

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut