Pada laga Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Thailand U-19, Cahya Supriadi layak dinobatkan sebagai pemain terbaik.
Kiper Cahya Supriadi dapat menggagalkan lebih dari lima peluang yang diciptakan pemain Thailand.
Diketahui Timnas Indonesia U-19 menghadapi Thailand di matchday ketiga Grup A Piala AFF U-19 2022. Laga dilangsungkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (6/7/2022) malam WIB.
Skuad Garuda Nusantara –julukan Timnas Indonesia U-19– tampil dominan di 35 menit laga awal. Marselino Ferdinan muncul sebagai otak serangan Timnas Indonesia U-19.
Namun, di ujung babak pertama, Marselino Ferdinan mengalami masalah hamstring. Ketiadaan gelandang milik Persebaya Surabaya itu membuat daya dobrak Timnas Indonesia U-19 menurun.
Terbukti di babak kedua, Timnas Indonesia U-19 diserang habis-habisan oleh tim tamu. Beruntung, Timnas Indonesia U-19 memiliki kiper sekelas Cahya Supriadi.
Kiper yang satu ini melanjutkan performa apik yang ditunjukkan sejak Toulon Cup 2022. Kiper pengidola Andritany Ardhiyasa ini tidak panik meski dihadapkan satu lawan satu dengan pemain Thailand.
Berkat bantuan Cahya Supriadi, Timnas Indonesia U-19 sanggup menahan Thailand U-19 0-0. Tambahan satu poin membuat posisi Timnas Indonesia U-19 melorot dua anak tangga di klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022.
Timnas Indonesia U-19 kini menempati posisi empat dengan lima angka. Berturut-turut, posisi puncak dan kedua ditempati Vietnam dan Thailand yang sama-sama mengoleksi tujuh angka.
Editor : Boby