Imbas One Way, Ini 'Jurus' Tim Pengurai Polres Karawang Atasi Kemacetan di Jalan Arteri

Muhtar Galuh Ardian
Jalan arteri lingkar jalan baru Kecamatan Klari Kabupaten Karawang. (Foto: iNews Karawang/Muhtar Galuh Ardian)

KARAWANG, iNews.id - Akibat diberlakukan one way dan ganjil-genap (Gage) di tol Jakarta-Cikampek. Jalan arteri mengalami kemacetan di sepanjang lingkar jalan baru hingga Cikampek. Kamis (28/4/22).

Namun kemacetan di jalan arteri Karawang berhasil diurai sehingga jalan menuju Bekasi maupun arah Pantura kembali lancar, usai Polres Karawang mengeluarkan "jurus" dengan menerjunkan tim pengurai kemacetan didalam kota Karawang.

"Sempat terjadi kemacetan beberapa saat setelah diberlakukan one way di tol Cikampek. Kami langsung menerjunkan tim pengurai dan kendaraan kembali bisa bergerak menuju arah Bekasi," kata Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono, melalui telepon, Jum'at (29/4/22) dini hari.

Tim pengurai pun ditempatkan di beberapa titik jalan arteri yang rawan kemacetan.

"Kalau dampak one way cuma satu jalur itu saja dan sudah bisa teratasi dengan baik," katanya.

Meski masyarakat sedang persiapan menyambut lebaran sehingga terjadi konsentrasi warga di pasar dan pusat perbelanjaan seputar Karawang.

"Kami siang malam mengatur agar masyarakat nyaman saat menyambut lebaran nanti," pungkasnya.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network