KARAWANG, iNEWSKarawang.id - Bupati Karawang, Aep Syaepuloh dan Wakil Bupati Maslani mendapat apresiasi dari sejumlah pihak atas capaian positif dalam 100 hari pertama masa kepemimpinan di periode 2025-2030.
Apresiasi salah satunya datang dari Wakil Ketua DPRD Karawang, Dian Fahrud Jaman. Ia menyoroti 3 program utama Bupati Aep seperti jaminan asuransi nelayan, dan mobil pintar di sektor pendidikan yang menurutnya akan berdampak bagi masyarakat.
“Program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Karawang layak diapresiasi. Beberapa di antaranya diluncurkan tepat pada momentum Hari Kebangkitan Nasional,”kata Dian, Selasa (20/5/2025).
Apresiasi ini menandakan bahwa Bupati Aep bekerja dengan komitmen dan strategi yang terukur serta mampu menjalin sinergi antar lembaga dalam bekerja sehingga mewujudkan program-program yang tepat menyasar masyarakat.
selain itu, hal tersebut menjadi gambaran berjalannya harmoni antara eksekutif dan legislatif di Kabupaten Karawang sehingga menghadirkan pemerintahan yang efektif dan berpihak kepada masyarakat.
Menanggapi dukungan tersebut, Bupati Aep menyampaikan rasa terima kasih dan menegaskan pentingnya kolaborasi lintas lembaga untuk mempercepat pembangunan daerah.
Bupati Aep menyebut dirinya sengaja membangun program-program yang sifatnya berkesinambungan seperti pemberian asuransi terhadap para nelayan meskipun secara kewenangan bukan tanggung jawab pemerintah daerah.
"Meskipun kalau untuk wilayah pengairan bukan kewenangan kita, tetap kita berikan karena para nelayan bekerja penuh resiko, saya ingin berikan yang terbaik untuk mereka,"ujar Aep, Rabu, (21/5/2025).
Kemudian, dalam 100 hari kerja bupati Aep juga meluncurkan mobil pintar di setiap dapil Karawang guna menunjang kualitas pendidikan bagi warga Kabupaten Karawang.
Yang menarik, mobil pintar itu bukan hanya membawa buku bacaan, tapi menghadirkan animasi untuk menarik minat anak dalam membaca.
"Ya istilahnya animasi itu untuk merayu anak-anak agar akhirnya mau membaca. Kita kan perlu pendekatan kepada anak agar mau diarahkan kepada hal-hal baik,"katanya.
Aep menargetkan Pemkab Karawang memiliki 6 mobil keliling yang akan menyebar di sejumlah dapil untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak di Karawang.
"Sekarang baru dilaunching, sementara memiliki 1 mobil, tapi insya allah 2026 nanti bertambah 3. Target kita punya 6 mobil pintar yang akan menjangkau semua daerah Karawang,"paparnya.
Editor : Frizky Wibisono
Artikel Terkait