Minta Panggung Megah dan Prokes Ketat, Justin Bieber Gelar Konser di Indonesia

Thomas Manggalla
Penampilan Justin Bieber yang menjadi rangkaian Justice World Tour ini bakal digelar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta, 03 November 2022. (Foto: Thomas Manggalla)

JAKARTA – Penyanyi sekaligus penulis lagu berkebangsaan Kanada, Justin Bieber akan segera mengadakan konser solo di Indonesia.  Performanya ini menjadi rangkaian dari Justice World Tour yang dilaksanakan di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta, (03/11/2022).

Justin bieber juga memberikan list riders atau beberapa daftar permintaan dalam penyelenggaraan konsernya nanti. Melalui manajemennya, ia telah menyampaikan riders tersebut kepada pihak promotor di Indonesia, PK Entertainment meskipun belum rinci.

Founder & Chief Executive Officer PK Entertainment, Peter Harjani mengatakan bahwa pihaknya baru menerima list production riders yang diajukan manajemen Justin Bieber.

Dapat dipastikan panggung konser Justin Bieber nanti akan dikonsep megah, serta menerapkan protokol kesehatan ketat lantaran digelar di kondisi pandemi Covid-19.

"Full riders dari pihak Justin sebenarnya kami belum dapat. Mungkin nanti 2-3 bulan sebelum hari H akan diberikan. Tapi kami sudah mendapat production riders untuk panggung dan itu megah," ungkap Peter Harjani saat ditemui usai jumpa pers di CGV Blitz Grand Indonesia, kawasan Thamrin, Jakarta, Kamis (24/3/2022).

Menurut Peter, salah satu riders yang ditekankan tentu masalah protokol kesehatan meski tren kasus Covid-19 tengah menurun. Dia pun tidak terlalu sulit untuk meyakinkan Justin Bieber datang ke Indonesia.

Sambil melakukan pendekatan dengan manajemen Justin Bieber, Peter dan timnya juga melakukan audiensi dengan pihak terkait soal protokol kesehatan.

"Justin Bieber sudah mulai kick off tour konser di Amerika. Nanti juga akan ke Australia dan beberapa negara Asia lain. Beberapa negara juga sudah melonggarkan protokol," ucap Peter.

Peter pun berharap industri kreatif bisa segera bangkit, dan pihaknya mengawalinya dengan menghadirkan artis besar kelas dunia.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network