PAREPARE, iNewsKarawang.id-Pada pekan ke-30 Liga 1 2024-2025,Bali United berhasil membawa pulang 3 poin dari markas PSM Makassar pada Jumat (25/4/2025) malam WIB.
Laga PSM Makassar vs Bali United berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu tepatnya sukses meraih poin penuh usai menang dengan skor tipis 1-0 atas tim tuan rumah.
Hasil kemenangan yang diraih Bali United berhasil menggeser PSM dari posisi ketujuh dengan 44 poin. PSM yang juga memiliki 44 poin pun terpaksa turun ke peringkat kedelapan.
Jalanya Pertandingan
Babak Pertama
Kedua kesebelasan bermain sengit dengan saling jual beli serangan sejak menit awal. Namun sampai laga memasuki menit ke-20, belum ada gol yang diciptakan oleh PSM Makassar maupuun Bali United.
Tapi dua menit berselang, Serdadu Tridatu -julukan Bali United- sukses mencetak gol keunggulannya lewat Privat Mbarga. PSM Makassar mencoba untuk merespons gol tersebut. Gelombang serangan terus dilancarkan anak asuh Bernardo Tavares.
Meski begitu, tim tuan rumah masih cukup kesulitan menjebol solidnya pertahanan Bali United. Hingga laga memasuki menit ke-35 belum ada tambahan gol yang tercipta.
Kendati saling jual beli serangan, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama. Bali United unggul sementara 1-0 atas PSM Makassar.
Babak Kedua
Bali United berhasil menjebol gawang PSM Makassar di menit ke-46 lewat sontekan Boris Kopitovic. Namun wasit menganulir gol tersebut karena Kopitovic sudah dalam posisi offside.
Serdadu Tridatu terus mengancam gawang Juku Eja -julukan PSM Makassar. Tim arahan Stefano Cugurra itu lagi-lagi mendapat peluang lewat Kopitovic yang sayangnya tendangannya masih melenceng.
Sementara, PSM Makassar nyaris mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-76 lewat tandukan Nermin Haljeta yang masih bisa ditepis Adilson Maringa. Pertandingan pun kembali berjalan sengit.
Juku Eja tampil menyengat di sisa waktu. Mereka nyaris menjebol gawang tim tamu di menit 90+1 setelah tendangan Yuran Fernandes membentur mistar gawang. Bali United sempat menggandakan keunggulan di menit-menit akhir lewat tandukan Jaimerson, namun dinaulir karena offside. Alhasil, Bali United menutup laga dengan kemenangan tipis 1-0.
Susunan Pemain PSM Makassar Vs Bali United:
PSM Makassar (4-3-3): Reza Pratama; Syahrul Lasinari, Yuran Fernandes, Aloisio Neto, Victor Luiz; Latyr Fall, Akbar Tanjung, Daisuke Sakai; Victor Dethan, Muhammad Rizky Pratama, Nermin Haljeta.
Pelatih: Bernardo Tavares.
Bali United (4-2-3-1): Adilson Maringa; Andhika Wijaya, Kadek Arel, Elias Dolah, Ricky Fajrin; Kadek Agung, Brandon Wilson; Rahmat Arjuna, Irfan Jaya, Privat Mbarga; Boris Kopitovic.
Pelatih: Stefano Cugurra.
Editor : Boby
Artikel Terkait