Prodi Manajemen dan Teknik Industri Jadi Pilihan Favorit Calon Mahasiswa Baru Unsika

Iqbal Maulana Bahtiar
Prodi Manajemen dan Teknik Industri Jadi Pilihan Favorit Calon Mahasiswa Baru Unsika. Foto : Istimewa.

KARAWANG, iNEWSKarawang.id – Program Studi Manajemen dan Teknik Industri di Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) masih menjadi pilihan favorit calon mahasiswa pada Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun 2025.

Rektor Unsika, Prof. Dr. H. Ade Maman Suherman, M.Sc., melalui Koordinator Pelaksana UTBK 2025, Ir. Insani Abdi Bangsa, S.T., M.Sc. menyampaikan bahwa tren peminat tahun ini menunjukkan perubahan yang cukup signifikan, terutama pada program D3 dan S1. 

Hal ini sejalan dengan perubahan aturan penerimaan, di mana kini calon mahasiswa dapat memilih hingga empat program studi, dengan salah satunya wajib dari jenjang D3.

“Perubahan aturan ini menyebabkan program D3 mengalami peningkatan peminat. Di Unsika sendiri saat ini program D3 Akuntansi dan D3 Kebidanan yang banyak dijadikan pilihan karena adanya aturan itu,” ujar Abdi, Rabu,(23/4/2025).

Untuk jenjang sarjana (S1), kata Abdi, ada 3 Program Studi yang saat banyak diminati oleh para calon mahasiswa, yakni Manajemen, Ilmu Komunikasi, dan Teknik Industri menjadi.

"Alhamdulillah tentunya 3 program studi ini selalu menjadi terfavorit pada masa PMB," imbuhnya.

Ia juga mengatakan jika saat ini Unsika membuka kuota sebanyak 5.030 mahasiswa, yang terdiri dari 4.070 mahasiswa jenjang S1 dan D3, 360 mahasiswa untuk Program Pascasarjana (S2) serta 600 mahasiswa Program Pascasarjana (S2) Pendidikan Agama Islam (PAI).

"Sebagian kuota sudah terisi khsusus dari jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Unsika menerima kuota sebanyak 1.226 calon mahasiswa dari total 11.719 pendaftar," katanya.

Sementara itu, kuota jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) ditetapkan sebanyak 1.628 peserta. Sedangkan untuk jalur Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah atau beasiswa masih dalam proses karena sesuai aturan baru, yang mengharuskan verifikasi terlebih dahulu sebelum pelaporan kuota dilakukan.

"Sekarang sudah masuk tahap UTBK. Dan untuk kuota SNBT sendiri kemungkinan besar akan bertambah jika ada peserta dari SNBP yang tidak melanjutkan ke tahap pendaftaran ulang dan melakukan pembayaran UKT pertama," tuturnya.

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network