Gegara Susu UHT 1 Liter Tak Dingin, Emak-Emak Bentak Karyawan Minimarket Viral

Muhammad Fadli Ramadan
Viral emak-emak bentak karyawan minimarket gegara susu UHT tidak dingin. Foto: X

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Beredar sebuah video di media sosial yang mendadak viral karena seorang emak-emak marah-marah kepada karyawan mini market. Penyebabnya adalah susu UHT ukuran satu liter yang dibelinya tidak dingin.

Ibu tersebut meminta uangnya dikembalikan, beserta dengan ongkosnya ke mini market. Dengan nada emosi, sang ibu terlihat sempat memukul meja.

Momen ibu tersebut sedang marah itu diunggah oleh akun X (Twitter) @_NeverAlonely. Dalam video tersebut, ibu tersebut memegang satu kotak susu UHT berukuran satu liter yang diserahkan kembali kepada kasir yang berjaga di mini market tersebut.

Namun, kasir tersebut menolak untuk mengembalikan uang ibu tersebut. Alasannya, memang susu UHT berukuran satu liter tidak ditempatkan pada kulkas.

Kesal karena keluhannya tidak diindahkan, sang ibu tetap bersikeras dan langsung berkata kasar kepada karyawan mini market tersebut.

"Kalau enggak dingin saya minta uang kembali. Susu itu harusnya dingin, karena saya ada order susu yang kecil itu dikasih dingin. Saya enggak peduli dan saya udah telat," kata ibu tersebut dengan nada tinggi.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network