JAKARTA, iNewsKarawang.id - Bulan Ramadan yang penuh berkah ini, segala amal ibadah meski sekecil apapun akan mendapatkan pahala yang besar. Selain itu, bulan Ramadan diidentikkan dengan bulan yang penuh dengan kebaikan dan berbagi. Oleh karena itu, ini adalah kesempatan bagi kita untuk mengumpulkan amal ibadah sebagai investasi untuk kehidupan di dunia dan akhirat nanti.
Menurut Ustaz Ahmad Shonhaji, selaku Direktur Dakwah, Budaya dan Pelayanan Masyarakat, memberi makan orang yang sedang berpuasa memiliki keutamaan yang sangat besar dalam kehidupan kita. Hal ini banyak disebutkan dalam Al-Quran dan Hadis Shahih mengenai bagaimana orang yang menyisihkan harta mereka untuk memberi makan orang yang berpuasa.
Berikut adalah keistimewaan yang dapat diperoleh ketika kita memberi makan orang yang sedang berbuka puasa:
1. Memperoleh Keberkahan dari Allah SWT
Allah berfirman dalam Al-Quran Surah Ali-Imran ayat 92:
لَنْ تَنَالُوا الْبِرَّ حَتّٰى تُنْفِقُوْا مِمَّا تُحِبُّوْنَ ۗوَمَا تُنْفِقُوْا مِنْ شَيْءٍ فَاِنَّ اللّٰهَ بِهٖ عَلِيْمٌ
“Kamu tidak akan memperoleh kebajikan, sebelum kamu menginfakkan sebagian harta yang kamu cintai. Dan apa pun yang kamu infakkan, tentang hal itu sungguh, Allah Maha Mengetahui.”
Dari ayat ini dapat disimpulkan, bahwa barang siapa yang menafkahkan hartanya untuk bersedekah memberi makan orang yang berpuasa, maka akan mendapatkan keberkahan dalam hidup. Kebajikan sempurna atau keberkahan dalam hidup kita, dapat diperoleh apabila kita memberi menafkahkan sedekah, salah satunya dengan memberi makan orang yang berpuasa.
Editor : Frizky Wibisono
Artikel Terkait