JAKARTA, iNewsKarawang.id - Sebagaimana diketahui neraka merupakan tempat yang sangat tidak diinginkan oleh setiap makhluk. Neraka menjadi seburuk-buruknya tempat. Sebab tidak ada ketenangan dan tempat bernaung di neraka. Maka itu, tidak ada yang ingin masuk ke sana.
Dilansir Muslim.or.id, Ustadz Yulian Purnama S.Kom menjelaskan tentang buruknya neraka. Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
إنها سآءت مستقراً ومقاماً
"Sesungguhnya neraka Jahanam itu seburuk-buruk tempat menetap dan tempat kediaman." (QS Al Furqan: 66)
Di dalam neraka juga sudah disiapkan 70 ribu tali. Setiap tali ditarik 70 ribu malaikat. Hal ini dijelaskan dalam hadits sahih berikut.
Dari Ibnu Mas'ud radhiallahu’anhu, Nabi Muhammad Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda:
يُؤتى بالنارِ يومَ القيامةِ لها سبعون ألفَ زمامٍ مع كلِّ زمامٍ سبعون ألفَ ملَكٍ يجرُّونَها
"Neraka (Jahannam) pada hari kiamat akan didatangkan. Ia memiliki 70 ribu tali. Pada setiap talinya terdapat 70 ribu malaikat yang menariknya." (HR Muslim nomor 2842)
Ustadz Yulian Purnama menerangkan bahwa di neraka juga ada rantai dan belenggu bagi penghuninya. Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
إِنَّآ أَعۡتَدۡنَا لِلۡكَٰفِرِينَ سَلَٰسِلَاْ وَأَغۡلَٰلٗا وَسَعِيرًا
"Sesungguhnya Kami menyediakan bagi orang kafir rantai, belenggu, dan neraka yang menyala-nyala." (QS Al Insan: 4)
Allah Subhanahu wa Ta’ala juga berfirman:
إِذِ اْلأَغْلاَلُ فِي أَعْنَاقِهِمْ وَالسَّلاَسِلُ يُسْحَبُونَ فِي الْحَمِيمِ ثُمَّ فِي النَّارِ يُسْجَرُونَ
"Ketika belenggu dan rantai dipasang di leher mereka, sambil mereka diseret ke dalam air yang sangat panas, kemudian mereka dibakar di dalam api." (QS Ghafir: 71–72)
Demikian penjelasan mengenai neraka yang memiliki 70 ribu dan setiap tali ditarik 70 ribu malaikat. Wallahu a'lam bisshawab
Editor : Boby
Artikel Terkait